Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Konten dari Pengguna
Propaganda Kartel Sinaloa Terhadap media massa pada Keamanan Global Mexico AS
11 September 2024 11:35 WIB
·
waktu baca 4 menitTulisan dari Tuhfah Nabilah tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Menurut KBBI propaganda merupakan penerangan dengan tujuan menyakinkan orang agar menganut suatu arah tindakan tertentu,dalam isu kali ini, Propaganda yang dilakukan oleh kartel sinaloa tidak hanya bertujuan memperkuat legitimasi mereka, tetapi juga menciptakan ketakutan dan ketidakstabilan,dan tentu banyak sekali negara, terutama di Amerika Latin,yang mungkin sekarang menghadapi bahaya dari kartel narkoba. kartel narkoba sinaloa adalah salah satu yang paling terkenal dan berpengaruh pada saat itu. Mereka tidak hanya mendominasi perdagangan narkoba tetapi juga memanipulasi opini publik melalui media sosial saja. Kartel ini memperkuat posisinya dalam masyarakat dengan memanfaatkan platform media sosial, musik, dan narasi publik. Selain itu, mereka menggambarkan diri mereka sebagai pahlawan masyarakat meskipun mereka terlibat dalam kejahatan mengerikan. Dalam artikel ini, kami akan membahas bagaimana Kartel Sinaloa menggunakan propaganda media untuk mengubah persepsi masyarakat tentang mereka dan bagaimana hal ini berdampak pada keamanan nasional Mexico. Selain itu, akan dibahas bagaimana Mexico dan Amerika Serikat bekerja sama untuk memerangi propaganda dan kekerasan yang dihasilkan oleh kartel ini.
ADVERTISEMENT
Kerjasama internasional dalam memerangi narkoterrorisme dan propaganda Kartel Narkoba
Kartel Sinaloa menggunakan media dengan cerdik untuk membentuk opini public. Dengan Melalui penggunaan media sosial, musik, dan bendera narkoba yang tersebar luas. mereka menciptakan citra yang kompleks,yaitu dengan melalui platform seperti TikTok dan Twitter, mereka memposisikan diri sebagai pelindung masyarakat, untuk mempertahankan reputasi brutal mereka sebagai pemimpin dalam perdagangan narkoba. Strategi ini berhasil menciptakan perspektif yang ambigu di masyarakat yang dimana sebagian orang melihat Kartel Sinaloa sebagai pahlawan, dan yang lain menganggap mereka sebagai kelompok yang kejam. Propaganda ini tidak hanya berdampak pada masyarakat umum, tetapi juga memperkuat kartel di daerah tersebut. Propaganda ini dapat menurunkan moral penegak hukum dan membuat masyarakat lebih toleran terhadap kartel.
ADVERTISEMENT
Kerjasama internasional dalam memerangi narkoterrorisme dan propaganda
Mexico telah mencoba memerangi kekuatan Kartel Sinaloa dengan berbagai cara termasuk kerjasama dengan AS. Untuk mencegah penyelundupan narkoba, kedua negara telah bertukar informasi intelijen, melakukan operasi bersama, dan meningkatkan pengawasan perbatasan. Selain itu, upaya Merida bertujuan untuk memerangi kejahatan terorganisir di kawasan ini dan mencakup pelatihan penegak hukum dan dukungan peralatan militer.
Tantangan yang dihadapi masih sangat besar, meskipun upaya-upaya ini telah menghasilkan beberapa hasil positif. Situasi semakin rumit karena korupsi penegak hukum, konflik kartel, dan ketergantungan ekonomi pada perdagangan narkoba. Selain itu, propaganda Kartel Sinaloa masih sangat sulit untuk dilawan karena mereka terus menciptakan metode baru untuk mempengaruhi pikiran orang.
Dampak terorisme pada keamanan global
Kartel Sinaloa menimbulkan risiko keamanan selain negara mexico, Mereka telah mengembangkan jaringan kejahatan terorganisir internasional melalui praktik narkoterrorisme, yang telah mengganggu stabilitas ekonomi dan politik di banyak negara. Mereka menggunakan diplomasi, suap, dan prinsip "plata o plomo" (perak atau timah, yang berarti suap atau peluru) untuk meningkatkan kekuatan mereka dan menghancurkan institusi negara.
ADVERTISEMENT
Praktik ini memiliki konsekuensi yang luas dan berbahaya, seperti peningkatan korupsi, ketidakstabilan politik, dan peningkatan kejahatan terorganisir di seluruh negara. Selain itu, perdagangan narkoba internasional yang dilakukan oleh kartel ini membahayakan keamanan negara-negara konsumen, seperti Amerika Serikat.
Meskipun mereka terlibat dalam kekerasan ekstrem dan kejahatan terorganisir, kartel Sinaloa telah berhasil membentuk persepsi publik tentang mereka melalui penggunaan media dan propaganda. Upaya yang dilakukan Mexico dan AS untuk memerangi kartel ini,Meskipun beberapa kemajuan telah dicapai melalui kerjasama internasional, tantangan yang dihadapi masih sangat besar. Propaganda yang digunakan oleh Kartel Sinaloa berdampak pada keamanan global dan opini publik Di Mexico.
Untuk menghadapi ancaman ini, negara-negara harus terus bekerja sama internasional, meningkatkan penegakan hukum, dan mengembangkan strategi yang lebih baik untuk memerangi propaganda dan narkoterrorisme yang dilakukan oleh kartel-kartel narkoba. Selain itu, karena propaganda sering mengandung manipulasi dan kebohongan, masyarakat harus lebih cerdas saat mendapat informasi melalui media.
ADVERTISEMENT
Pendekatan yang lebih komprehensif dan berkolaborasi diharapkan dapat mengatasi ancaman kartel narkoba seperti Kartel Sinaloa dan memulihkan stabilitas dan keamanan di wilayah yang terdampak.
Propaganda yang disebarkan oleh Kartel Sinaloa tidak hanya berdampak di Mexico, tetapi juga memengaruhi keamanan di Amerika Serikat. Penyebaran berita yang menunjukkan kekuatan kartel ini dapat meningkatkan ketidakamanan di perbatasan kedua negara, di mana kartel mengendalikan jalur perdagangan narkoba dan senjata.
Referensi
Jurnal
Muhammad Idris,2023. Upaya Kerjasama Meksiko dan Amerika Serikat dalam Mengatasi Kartel Narkoba di Meksiko sebagai Transnational Organized Crime
Lucky Yusuf A. 2020, Kartel Sinaloa Sebagai Faktor Penghambat Merida Initiave Dalam Memberantas Perdagangan Narkotika Dari Meksiko Ke Amerika Serikat.
Fahmi, O.K.A. “kartel Sinaloa: strategi Narkoterorisme dalam mengembangkan daerah kekuasaan melalui diplomasi
ADVERTISEMENT