Konten dari Pengguna

Antusias, Pelatihan Video Promosi di SMA Muhammadiyah Piyungan oleh UMY

UMY Mengabdi
Berita tentang UMY
8 Juli 2024 13:42 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari UMY Mengabdi tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Antusias, Pelatihan Video Promosi di SMA Muhammadiyah Piyungan oleh UMY
zoom-in-whitePerbesar
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Yogyakarta, 16 Februari 2024 – Guru dan murid SMA Muhammadiyah Piyungan mengikuti kegiatan peningkatan kompetensi pembuatan video promosi untuk sosial media yang diselenggarakan oleh Lembaga Pengabdian Masyarakat Universitas Muhammadiyah Yogyakarta (LPM UMY). Kegiatan ini diadakan sebagai respons atas keprihatinan terhadap penurunan jumlah siswa yang terjadi di beberapa SMA swasta di daerah Yogyakarta, khususnya di SMA Muhammadiyah Piyungan.
ADVERTISEMENT
Dhimas Aryo Vipha Ananda, S.Sn., M.Sn., sebagai pemateri, menjelaskan tujuan dari kegiatan ini. “Pendampingan pembuatan video promosi ini adalah untuk meningkatkan sumber daya manusia di SMA Muhammadiyah dalam pembuatan video promosi yang nantinya digunakan untuk sosial media dengan harapan peningkatan jumlah siswa yang mendaftar. Selain itu, guru-guru yang mengikuti kegiatan ini sebenarnya sadar akan fungsi dari sosial media untuk membantu promosi sekolah di era digital dalam mendapatkan murid baru, hanya saja tidak tahu bagaimana membuat video promosi yang sesuai dan kurang terampil dalam memanfaatkan alat produksi yang sederhana sesuai dengan kemampuan sehingga memang perlu kiranya diadakannya pendampingan ini,” ujarnya.
Kegiatan pendampingan ini tidak hanya melibatkan guru-guru, tetapi juga siswa. Pendampingan bagi siswa dilakukan selama dua bulan berikutnya, dengan 15 siswa kelas 10 dan 11 mengikuti dengan antusias. Para siswa diajarkan cara membuat video promosi yang menarik dan efektif untuk media sosial.
ADVERTISEMENT
Kepala Sekolah SMA Muhammadiyah Piyungan, Janan Sarjito, S.AG, menyambut baik kegiatan ini. “Kami sangat antusias dengan kegiatan semacam ini karena merupakan aktivitas yang sangat berguna bagi sekolah. Harapannya, guru dan siswa dapat berpartisipasi aktif dalam pembuatan video promosi, ditambah dengan hibah peralatan yang dapat mendukung proses pembuatan konten untuk mencari siswa baru,” katanya.
Hingga berita ini dibuat, konten video promosi yang dihasilkan terus bertambah dan mendapatkan jumlah penonton yang terus meningkat. Kegiatan ini diharapkan dapat membantu SMA Muhammadiyah Piyungan dalam menarik lebih banyak siswa baru dan meningkatkan citra sekolah di mata masyarakat.