Konten dari Pengguna

Pra Rakornas AST PTMA: Melangkah Maju dalam Pembaruan Sains dan Teknologi

UMY Mengabdi
Berita tentang UMY
8 Mei 2024 9:41 WIB
ยท
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari UMY Mengabdi tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Pra Rakornas AST PTMA: Melangkah Maju dalam Pembaruan Sains dan Teknologi
zoom-in-whitePerbesar
ADVERTISEMENT
Pada Kamis (02/05), Universitas Muhammadiyah Yogyakarta (UMY) menjadi tuan rumah bagi kegiatan Pra Rakornas dan Kuliah Umum yang diadakan khusus untuk anggota Asosiasi Sains dan Teknologi Perguruan Tinggi Muhammadiyah Aisyiyah (AST PTMA). Berdasarkan hasil Rakornas tahun 2023, Fakultas Teknik UMY ditunjuk sebagai tuan rumah pada Rakornas 2024. Pra Rakornas ini menjadi kesempatan untuk melihat kesiapan dan progress yang telah dilakukan, dan dilaksanakan di ruang Stadium General F1 lantai 2. Acara ini juga menjadi momen penting dalam serah terima kepengurusan AST PTMA, di mana Prof. Ir. Sunardi ST, MSc, PhD, menyerahkan jabatan Ketua Umum kepada Prof. Dr. Ir. Siti Jamilatun MT, dan Ir. Arch. Hapsari Wahyuningsih, ST., MT, Bendahara Umum, menyerahkan jabatan kepada Tika Ainnunisa Fitria, S.T., M.T., Ph.D. Perubahan ini terjadi karena Prof. Ir. Sunardi mendapat amanah menjadi Wakil Rektor I, sementara Ibu Hapsari melanjutkan studi lanjut.
ADVERTISEMENT
Acara serah terima dimulai dengan penyerahan Surat Keputusan (SK) dari PP Muhammadiyah kepada pengurus baru, yang dilanjutkan dengan pelimpahan tugas dalam bentuk sambutan dari keduanya. Acara dibuka dengan sambutan dari Dekan Fakultas Teknik Universitas Muhammadiyah Yogyakarta, Ir. Aris Widyo Nugroho, M.T., Ph.D., yang dilanjutkan oleh Ketua Panitia Rakornas 2024, Jazaul Ikhsan, S.T., M.T., Ph.D., IPM. Acara kemudian ditutup dengan sambutan dari Ketua Umum AST PTMA.
AST PTMA, sebuah organisasi yang didedikasikan untuk memajukan sains dan teknologi di kalangan perguruan tinggi yang berafiliasi dengan Muhammadiyah Aisyiyah, memiliki tujuan utama untuk meningkatkan kapasitas dan kualitas pendidikan, penelitian, dan pengembangan dalam bidang sains dan teknologi.
Setelah serangkaian sambutan dari para pimpinan, dilakukanlah serah terima jabatan kepanitiaan penyelenggara Rakornas 2024 di Universitas Muhammadiyah Yogyakarta. Proses simbolis ini ditandai dengan penandatanganan surat tugas yang diserahkan langsung oleh ketua panitia sebelumnya kepada Jazaul Ikhsan, S.T., M.T., Ph.D., IPM., selaku ketua panitia Rakornas 2024.
ADVERTISEMENT
Acara dilanjutkan dengan kuliah umum yang menghadirkan empat pemateri yang ahli dibidangnya masing-masing yaitu Prof Siti Jamilatun dari UAD memaparkan tema tentang pirolisis, Dr. Hendrik dari UM Sorong menyampaikan materi tentang keairan, dilanjutkan olej Dr. Dan Mungisidi dari UHAMKA yang memberikan materi tentang renewable energi, dan terakhir ir Muhammad Aman dari UM Magelang menjelaskan tentang HAKI.
Setelah istirahat, kegiatan pra Rakornas yang membahas tentang kesiapan Rakornas berakhir sampai pukul 17.30 wib YANG DIPIMPIN OLEH Ketua panitia Rakornas 2024. Harapan dari kegiatan ini adalah agar Rakornas selanjutnya dapat berjalan dengan lebih baik dan lebih sukses dari sebelumnya, memperkuat kerja sama antarperguruan tinggi dalam memajukan sains dan teknologi di lingkungan Muhammadiyah Aisyiyah.
ADVERTISEMENT