news-card-video
26 Ramadhan 1446 HRabu, 26 Maret 2025
Jakarta
chevron-down
imsak04:10
subuh04:25
terbit05:30
dzuhur11:30
ashar14:45
maghrib17:30
isya18:45
Konten dari Pengguna

Program Pengabdian UMY Beri Wawasan Baru bagi Jamaah Masjid Darul Falah Ngemplak

UMY Mengabdi
Berita tentang UMY
24 Maret 2025 14:28 WIB
ยท
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari UMY Mengabdi tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Program Pengabdian Masyarakat Persyarikatan (KKN-PPM) Universitas Muhammadiyah Yogyakarta (UMY) yang diinisiasi oleh H. Mohamad Muhajir, Lc., M.A., dosen Program Studi Pendidikan Bahasa Arab, kali ini mengangkat tema "Peningkatan Pemahaman Teks Bahasa Arab Ibadah Praktis Tarjih dengan Pendekatan Teknologi Tepat Guna". Program ini dilaksanakan pada (21/2/25), di Masjid Darul Falah, Ngemplak, Donokerto, Turi, Sleman, Yogyakarta, bekerja sama dengan takmir setempat.
Program Pengabdian UMY Beri Wawasan Baru bagi Jamaah Masjid Darul Falah Ngemplak
zoom-in-whitePerbesar
Program ini dilaksanakan sebagai respon terhadap kebutuhan jamaah masjid akan peningkatan pemahaman teks bahasa Arab, khususnya dalam konteks ibadah praktis Tarjih. Melalui pendekatan teknologi tepat guna, program ini bertujuan untuk meningkatkan kualitas ibadah jamaah serta memperdalam pemahaman mereka terhadap teks-teks berbahasa Arab yang digunakan dalam ibadah sehari-hari.
ADVERTISEMENT
Menurut Mohamad Muhajir, tujuan utama dari program KKN-PPM ini adalah "memberikan wawasan pengembangan dan peningkatan bahasa Arab dasar serta budaya Arab kepada takmir dan jamaah setempat". Lebih lanjut, dia menjelaskan bahwa peningkatan pemahaman teks bahasa Arab dalam ibadah praktis Tarjih Muhammadiyah sangat penting untuk meningkatkan kualitas ibadah jamaah. "Program ini diharapkan dapat memberikan wawasan dan peningkatan pemahaman teks-teks bahasa Arab dalam ibadah praktis Tarjih," ujarnya melalui keterangan tertulis.
Program KKN-PPM yang digagas oleh Lembaga Pengabdian Masyarakat (LPM) UMY ini mendapat sambutan positif dari pengurus dan jamaah Masjid Darul Falah. "Program ini sangat dinantikan oleh pengurus dan jamaah karena belum pernah ada program serupa sebelumnya. Kami berharap program ini dapat dilanjutkan dan dosen-dosen lain juga diberi kesempatan untuk memberikan program pengabdian serupa," tambah Mohamad Muhajir.
ADVERTISEMENT