Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
Konten dari Pengguna
HMPS Matematika UAD Buat Inovasi Program Rumah Sampah Digital di Mulyodadi
4 Juni 2024 9:27 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari NEWS UAD tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Himpunan Mahasiswa Program Studi (HMPS) Matematika Universitas Ahmad Dahlan (UAD) berhasil meraih pendanaan dalam Program Penguatan Kapasitas Organisasi Kemahasiswaan (PPK Ormawa) 2024. Program ini diselenggarakan oleh Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) setiap tahun untuk memperkuat kapasitas organisasi mahasiswa melalui kegiatan pengabdian dan pemberdayaan masyarakat.
ADVERTISEMENT
Tema yang diangkat oleh HMPS Matematika adalah Rumah Sampah Digital dengan judul proyek “Ecowaste Management System Terintegrasi Berbasis TrashUp di Kalurahan Mulyodadi sebagai Upaya Pengelolaan Limbah Organik dan Anorganik Menjadi Produk Bernilai Profit”. Program tersebut bertujuan untuk membangun lembaga pengelolaan sampah berbasis digital melalui aplikasi TrashUp, serta menghasilkan produk bernilai ekonomi dari sampah di Kalurahan Mulyodadi.
Tim PPK Ormawa HMPS Matematika terdiri atas 15 anggota yang berasal dari Program Studi Matematika, Teknik Informatika, dan Sistem Informasi. Kelompok ini dibimbing oleh Dr. Dian Eka Wijayanti, S.Si. M.Si., dengan melibatkan berbagai pihak, termasuk masyarakat Kalurahan Mulyodadi. Dana sebesar 35,5 juta rupiah dari Direktorat Pembelajaran dan Kemahasiswaan (Belmawa) akan digunakan untuk menjalankan program selama 5 bulan, dengan pemberdayaan masyarakat berlangsung selama 8 bulan, dan pengembangan serta monitoring desa selama 1–2 tahun.
ADVERTISEMENT
Kegiatan yang akan dilaksanakan meliputi sosialisasi dan pelatihan untuk masyarakat setempat guna mencapai tujuan utama, yaitu mendirikan lembaga pengelolaan sampah berbasis digital. Manfaat yang diperoleh mahasiswa meliputi konversi SKS, peluang riset, sertifikat dari Belmawa, pengalaman pengabdian masyarakat, peningkatan hard skill dan soft skill, serta jaringan relasi.
“Harapan kami setelah menerima pendanaan ini adalah merealisasikan program sesuai rencana, melaksanakan kegiatan dengan optimal, memberikan kontribusi yang bermanfaat bagi masyarakat desa, serta memperoleh pengalaman berharga bagi seluruh tim,” ungkap Hasan, ketua PPK Ormawa HMPS Matematika.
Program tersebut juga diharapkan dapat memberikan dampak positif jangka panjang bagi pengelolaan sampah di Kalurahan Mulyodadi, serta meningkatkan kualitas lingkungan dan perekonomian masyarakat setempat. (Nfs)