Konten dari Pengguna

Olimpiade Matematika dan Sains, Biomat Enigma 2024 Digelar di UAD

NEWS UAD
Informasi terkini Universitas Ahmad Dahlan
24 Oktober 2024 13:47 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari NEWS UAD tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Himatika dan Himabio Universitas Ahmad Dahlan (UAD) mengadakan Olimpiade Biomat Enigma 2024 (Dok. Nafisah)
zoom-in-whitePerbesar
Himatika dan Himabio Universitas Ahmad Dahlan (UAD) mengadakan Olimpiade Biomat Enigma 2024 (Dok. Nafisah)
ADVERTISEMENT
Himpunan Mahasiswa Matematika (Himatika) dan Himpunan Mahasiswa Biologi (Himabio) Universitas Ahmad Dahlan (UAD) menggelar Seminar Pembuka Olimpiade Biomat Enigma 2024 dengan tema “Matematika, Sains, dan Teknologi Terapan dalam Kehidupan”. Seminar ini menjadi bagian dari pembukaan Olimpiade Biomat Enigma 2024 yang bertema “Science without Limits: Advancing Knowledge through Biology and Mathematics”. Acara tersebut dilaksanakan pada Sabtu, 19 Oktober 2024, di Ruang Sidang lantai 8, Gedung Utama Kampus IV UAD.
ADVERTISEMENT
Seminar diselenggarakan oleh panitia Olimpiade Biomat Enigma 2024, hasil kerja sama dari Divisi Litbang Himatika dan Himabio. Peserta seminar adalah siswa-siswi SMA/SMK/MA sederajat se-DIY yang mengikuti olimpiade, beserta guru pendamping.
Pemateri dalam seminar ini adalah Royan Agil Nugroho, S.Si., lulusan Matematika UAD 2023 dan mahasiswa berprestasi dari Fakultas Sains dan Teknologi Terapan (FAST). Dalam materinya, Royan membahas pentingnya matematika, sains, dan teknologi terapan dalam kehidupan sehari-hari. Ia juga menyampaikan peluang karier di bidang tersebut, serta bagaimana matematika melatih berpikir kritis dan kedisiplinan.
Tujuan dari seminar tersebut adalah memberikan motivasi kepada peserta olimpiade agar lebih memahami pentingnya matematika dalam kehidupan. Selain itu, kegiatan ini juga memperkenalkan UAD, khususnya FAST, kepada siswa-siswi SMA/SMK/MA. Manfaatnya, para peserta mendapatkan wawasan baru tentang matematika dan sains, sementara UAD semakin dikenal oleh pihak eksternal.
ADVERTISEMENT
Acara diawali dengan sambutan dari Wakil Dekan FAST UAD, dilanjutkan dengan seminar yang mencakup penyampaian materi, sesi tanya jawab, serta diakhiri dengan babak penyisihan olimpiade. Setelahnya, diumumkan peserta yang lolos ke babak semifinal dan diadakan technical meeting. (Naf)