Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
Konten dari Pengguna
RDC UAD Kenalkan Robotika di Manunggal Fair Kulon Progo
9 Oktober 2024 11:49 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari NEWS UAD tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Manunggal Fair resmi dibuka di Taman Budaya Kulon Progo, berlangsung pada 27 September hingga 5 Oktober 2024. Acara tahunan ini diselenggarakan dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun Kabupaten Kulon Progo yang ke-73. Dibuka setiap hari mulai pukul 09.00 WIB hingga 21.00 WIB, Manunggal Fair menawarkan beragam kegiatan menarik bagi masyarakat. Dengan tema “Semarak Kota Geblek”, Manunggal Fair bertujuan untuk memperkuat sinergi antara pemerintah, masyarakat, dan sektor swasta.
ADVERTISEMENT
Acara ini melibatkan puluhan pelaku usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) dan industri kreatif yang menampilkan potensi lokal. Dalam rangkaian kegiatan, masyarakat dapat menikmati pameran, seminar, serta hiburan yang menghadirkan pameran pembangunan dan pelayanan publik dari pemerintah daerah.
Salah satu kegiatan yang menonjol adalah partisipasi Robotic Development Community (RDC) dari Universitas Ahmad Dahlan (UAD). RDC turut memeriahkan acara dengan pameran robot dan seminar robotik pada Jumat, 4 Oktober 2024. Seminar ini terdiri atas beberapa segmen yang melibatkan sivitas akademika, serta diisi dengan penampilan tari angguk, tarian tradisional khas Kulon Progo. Tarian tersebut dibawakan oleh tim Lanange Jagad, salah satu robot milik UAD.
RDC memiliki beberapa tujuan dalam mengikuti Manunggal Fair, antara lain mengenalkan teknologi robotika kepada masyarakat dan mendorong kreativitas serta inovasi. Melalui kegiatan ini, RDC berharap dapat memperkuat identitas komunitas dengan mengaitkan kemajuan teknologi dan budaya daerah.
ADVERTISEMENT
Kegiatan Manunggal Fair diharapkan menjadi jembatan informasi antara universitas dan masyarakat. Dengan memperkenalkan kecanggihan teknologi robotika, RDC berupaya untuk meningkatkan pemahaman masyarakat mengenai manfaat teknologi. Acara ini juga menjadi momen berharga bagi semua kalangan untuk berinteraksi dan berkolaborasi dalam semangat kebersamaan. (Dilla)
Live Update