Konten Media Partner

Babi Hutan Ikut Pulang ke Rumah Warga di Sumsel: Tak Mau Tidur Tanpa Bantal

31 Agustus 2020 18:44 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Babi hutan yang ikut pulang ke rumah warga di Sumsel. (foto: istimewa)
zoom-in-whitePerbesar
Babi hutan yang ikut pulang ke rumah warga di Sumsel. (foto: istimewa)
ADVERTISEMENT
Seekor babi hutan yang mengikuti warga hingga pulang ke rumahnya di Desa Karang Waru, Kecamatan Rupit, Kabupaten Muratara, Sumsel, kini tingkahnya semakin aneh. Hewan itu bahkan tidak mau tidur jika tanpa bantal dan selimut.
ADVERTISEMENT
Reno, warga yang kini memelihara babi hutan tersebut mengatakan sudah memperlakukan hewan dengan jenis kelamin betina itu layaknya manusia. Bahkan, babi ini baru mau tidur jika dikasih bantal dan selimut.
"Jadi setiap menjelang malam kita kasih bantal dan selimut, baru babinya mau tidur," katanya, Senin (31/8).
Selain itu, hewan tersebut juga diberikan makan nasi dan minum susu. Reno sendiri sudah berupaya mengembalikan hewan itu ke hutan. Tapi, babi itu tidak mau dan kembali mengkutinya pulang.
Sementara sejak informasi terkait babi ini viral di media sosial, rumah Reno kini selalu ramai dikunjungi warga yang ingin melihat hewan itu. Bahkan, ada warga yang datang dari Kota Lubuklinggau.
“Saya sengaja datang kesini karena penasaran, heran juga ada babi hutan jinak,” kata Usaman, warga Lubuklinggau.
ADVERTISEMENT
Seperti diberitakan sebelumnya, babi hutan itu tiba-tiba menjadi jinak saat bertemu dengan Reno di hutan. Bahkan, hewan tersebut mengikutinya pulang sampai ke rumah pada Kamis (27/8).