news-card-video
10 Ramadhan 1446 HSenin, 10 Maret 2025
Jakarta
chevron-down
imsak04:10
subuh04:25
terbit05:30
dzuhur11:30
ashar14:45
maghrib17:30
isya18:45
Konten Media Partner

Jam Masuk Sekolah SD-SMP di Palembang Selama Ramadan Dimundurkan

26 Februari 2025 21:13 WIB
ยท
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi jadwal libur sekolah SD-SMP selama Ramadan/Dokumen Kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi jadwal libur sekolah SD-SMP selama Ramadan/Dokumen Kumparan
ADVERTISEMENT
Dinas Pendidikan (Disdik) Kota Palembang menetapkan jam masuk sekolah siswa SD-SMP dimundurkan selama bulan Ramadan menjadi pukul 07.30 WIB.
ADVERTISEMENT
Hal ini bertujuan untuk kenyamanan kegiatan belajar mengajar selama menjalankan ibadah puasa 2025.
Kepala Dinas Pendidikan Kota Palembang, Adrianus Amri, mengatakan bahwa selain jam masuk sekolah yang dimundurkan, durasi kegiatan belajar pada setiap mata pelajaran juga akan dikurangi sekitar 10 menit.
"Siswa akan masuk sekolah pada pukul 07.30 dan durasi kegiatan belajar akan dikurangi 10 menit demi kenyamanan siswa yang sedang berpuasa," kata Amri saat ditemui pada Rabu, 26 Februari 2025.
Amri juga mengatakan bahwa pihaknya akan mengadakan program keagamaan di bulan Ramadan, yaitu; program gerakan literasi zakat, infak, dan sedekah siswa.
"Kita akan ada program yang telah disiapkan oleh pihak kami untuk menjadi ladang pahala siswa di bulan suci Ramadan," katanya.
ADVERTISEMENT
Dengan adanya penyesuaian jadwal dan program keagamaan ini, Amri berharap agar siswa dan guru lebih nyaman dalam menjalankan ibadah puasa.
"Kita harapkan agar siswa dan guru lebih nyaman dalam beribadah," tambahnya.
Sebelumnya, siswa SD-SMP telah menerapkan belajar dari rumah selama sepekan yaitu dari 26 Februari hingga 5 Maret 2025. Hal ini merupakan bentuk dari penyesuaian dengan bulan suci Ramadan. Setelah itu, proses belajar mengajar akan kembali dimulai pada tanggal 6 Februari 2025.