Konten Media Partner

Mendagri Tito Sebut Banyak Terobosan Ratu Dewa untuk Masyarakat Palembang

7 April 2025 17:38 WIB
ยท
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Mendagri, Tito Karnavian, bersama Wali Kota Palembang, Ratu Dewa, saat meninjau Taman Kambang Iwak. (ist)
zoom-in-whitePerbesar
Mendagri, Tito Karnavian, bersama Wali Kota Palembang, Ratu Dewa, saat meninjau Taman Kambang Iwak. (ist)
ADVERTISEMENT
Mendagri, Tito Karnavian, mengapresiasi sejumlah program dari Wali Kota Palembang, Ratu Dewa, karena dinilai mampu membawa terobosan untuk masyarakat.
ADVERTISEMENT
Hal itu disampaikan Tito Karnavian saat menandatangani prasasti renovasi Taman Kambang Iwak (KI) Palembang, Senin, 7 April 2025.
"Sebelumnya saya lihat lantai (jogging track) Kambang Iwak ini cukup memprihatinkan, berbahaya untuk orang tua dan juga warga umumnya karena keramiknya licin apalagi saat hujan," katanya.
Tapi kini kondisinya berbeda, kondisi keramik lantai sudah diganti dengan jenis yang kasar sehingga tidak lagi licin. Apalagi sudah ada air mancur sebagai hiburan masyarakat.
"Sekarang juga sudah ada banyak papan penunjuk jalan, yang saya lihat ini seperti di Singapura," jelasnya.
Mendagri Tito Karnavian bersama Wali Kota Palembang, Ratu Dewa, berjalan meninjau renovasi Taman Kambang Iwak. (ist)
Tito menyebut banyak terobosan yang telah dilakukan Ratu Dewa untuk masyarakat Palembang. Oleh karena itu, ia mendorong agar terobosan-terobosan positif seperti itu lebih diperbanyak lagi.
ADVERTISEMENT
Seperti halnya tempat-tempat agar warga bisa berolahraga dengan menyediakan lokasi car free day (CFD), hiburan di Benteng Kuto Besak (BKB), Punti Kayu, Kambang Iwak kecil, dan lain sebagainya.
"Mencegah lebih baik daripada mengobati, terima kasih kepada Pak Ratu Dewa, Wali Kota Palembang dan mohon kita semua mendukung untuk membuat perubahan untuk Palembang lebih baik," katanya.
Wali Kota Palembang, Ratu Dewa, mengatakan perbaikan wajah kota menjadi salah satu program prioritas. Baik dari perbaikan permasalahan jalan dan lampu jalan, infrastruktur perkotaan, maupun taman kota.
"Perbaikan wajah Kota Palembang itu harus tampil beda menjadi lebih baik lagi," katanya.