news-card-video
Jakarta
imsak
subuh
terbit
dzuhur
ashar
maghrib
isya

Resep Gurihnya Pempek Kapal Selam, Enak Disantap saat Berbuka Puasa

Konten Media Partner
17 April 2022 15:55 WIB
ยท
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Pempek kapal selam khas Palembang. Foto : @debbie_ariesthea/Instagram
zoom-in-whitePerbesar
Pempek kapal selam khas Palembang. Foto : @debbie_ariesthea/Instagram
ADVERTISEMENT
Pempek kapal selam kuliner khas Palembang berbeda dari jenis pempek lainnya. Perbedaanya terletak dari ukurannya yang besar dan cara penyajiannya. Karena ukuran yang besar, cara membuatnya tidak sesederhana yang dibayangkan. Bisa-bisa mentah pada bagian dalam pempek.
ADVERTISEMENT
Pempek kapal selam ini memiliki isian di dalamnya. Telur adalah isian yang kerap ada pada pempek kapal selam. Berikut ini Urban Id rangkum resep atau cara membuat atau resep pempek kapal selam khas Palembang.

Siapkan bahan

Untuk membuat pempek kapal selam, siapkan 250 gram ikan tenggiri, 180 ml air dingin, air es lebih baik, 180 gram tepung tapioca, 3 sdm tepung terigu, 1 butir telur bisa direbus terlebih dahulu bisa juga tidak.
Selain itu siapkan juga 1 sendok teh gula, 2 siung bawang putih yang kemudian haluskan, 4 butir kuning telur. Siapkan juga garam secukupnya.

Cara membuat

Bersihkan ikan tenggiri, ambil dagingnya. Haluskan dagingnya, campur daging ikan dengan bawang putih, tepung tapioka, tepung terigu, dan putih telur. Aduk daging yang sudah dicampur dengan air es secukupnya lalu buat adonan hingga terasa halus dan empuk.
ADVERTISEMENT
Bentuk adonan menjadi bulat, beri cekungan di tengah adonan seperti mangkuk dengan ukuran disesuaikan. Biasanya ukuran pempek kapal selam lebih besar dari pempek pada umumnya.
Pempek kapal selam. Foto: Instagram @pempekafka
Isi bagian adonan yang dibuat cekung dengan telur rebus atau kuning telur yang sudah disiapkan, lalu rebus adonan dengan menutup sisi yang terbuka. Jika pempek sudah mengapung, angkat lalu tiriskan.
Namun, karena ukurannya yang besar, lama merebus sebaiknya disesuaikan. Jika terlalu cepat diangkat, bagian dalam pempek bisa mentah. Ukuran ketebalan adonan menentukan lama waktu merebus. Jika ingin cepat matang maka bisa dengan membuat tipis adonan.

Menyajikan pempek kapal selam

Pempek kapal selam dapat disajikan dalam bentuk yang sudah direbus atau digoreng. Sama seperti pempek pada umumnya, pempek kapal selam disajikan dengan kuah cuko, membuat cuko bisa dilihat di sini.
ADVERTISEMENT
Hanya saja, pempek kapal selam umumnya disajikan dengan bahan tambahan lainnya, seperti ebi atau udang kecil yg dikeringkan dan diawetkan.
Udang ini dihaluskan dan ditabur di atas pempek bersama irisan timun. Pempek kapal selam biasanya dipotong-potong namun tidak terpisah satu sama lain.
Pempek kapal selam juga dapat disajikan dengan tambahan mie kuning atau mie jawa sesuai selera.