news-card-video
12 Ramadhan 1446 HRabu, 12 Maret 2025
Jakarta
chevron-down
imsak04:10
subuh04:25
terbit05:30
dzuhur11:30
ashar14:45
maghrib17:30
isya18:45
Konten Media Partner

Resep Kuah Mi Celor Khas Palembang Cocok untuk Berbuka Puasa

11 Maret 2025 10:20 WIB
ยท
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi Mi Celor Khas Palembang/Dokumen Kumparan.
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Mi Celor Khas Palembang/Dokumen Kumparan.
ADVERTISEMENT
Mi Celor adalah salah satu makanan khas Palembang, Sumatera Selatan. Mi ini terbuat dari tepung sagu dan diolah dengan cara direbus, kemudian disajikan dengan bumbu kari khas Palembang. Mi Celor cocok untuk dijadikan menu berbuka puasa.
ADVERTISEMENT
Mi satu ini memiliki tekstur yang unik dari mi pada umumnya. Ia memiliki tekstur kenyal dan sedikit lengket. Makanan tersebut menjadi makanan favorit warga lokal maupun wisatawan yang hadir ke Kota Palembang.
Berikut adalah resep kuah Mi Celor khas Palembang, yaitu

Bahan dan Bumbu Mi Celor:

- Minyak sayur
- Bawang merah (halus)
- Bawang putih (halus)
- Cabe merah keriting (halus)
- Sahang halus
- Kepala udang
- Kecap manis

Cara Memasak Bumbu Mi Celor

1. Tumis bawang putih dan merah sampai keemasan
2. Masukan cabe merah yang telah dihaluskan sampai berminyak
3. Masukan kepala udang dan sahang. Tumis hingga kepala udang memerah
4. Masukan kecap manis, lalu aduk dengan rata
5. Terakhir, biarkan dingin dan dapat disimpan untuk stok
ADVERTISEMENT
Nah, itulah resep kuah Mi Celor khas Palembang. Menu ini cocok untuk dijadikan menu buka puasa dan sahur loh!