Mengatur Keuangan Agar Terhindar Dari Pinjaman Online Ilegal

Wiwik Dian
Sebagai mahasiswa Universitas Diponegoro
Konten dari Pengguna
9 Agustus 2023 11:07 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Wiwik Dian tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Penyuluhan tentang pentingnya mengatur keuangan agar tidak terjerat pinjaman online. Sumber Foto : (Dokumen Pribadi)
zoom-in-whitePerbesar
Penyuluhan tentang pentingnya mengatur keuangan agar tidak terjerat pinjaman online. Sumber Foto : (Dokumen Pribadi)
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Bulu, Kabupaten Sukoharjo (04/08/2023), telah dilaksanakan program Kuliah Kerja Nyata (KKN) yang bertajuk "Mengatur Kauangan agar Tidak Terjebak Pinjaman Online".
ADVERTISEMENT
Latar belakang dilaksanakan program ini adalah maraknya pinjaman online yang dikhawatirkan akan mengancam stabilitas keuangan. Program ini berfokus mengajarkan bagaimana cara mengatur keuangan yang mudah, karena di masa yang serba mudah seperti sekarang ini mengatur keuangan bisa dilakukan menggunakan ponsel pribadi melalui aplikasi sederhana seperti money +.
Program ini dihadiri oleh remaja karang taruna Dukuh Brenggalan, Bapak dan ibu perwakilan dari Dukuh Brenggalan. Mahasiswa memberikan materi mengenai bagaimana cara mengatur keuangan, fungsi mengatur keuangan, serta praktik mengatur keuangan menggunakan aplikasi. Pada sesi ini dijelaskan pula tentang pentingnya menyusun anggaran, bagaimana memprioritaskan pengeluaran sehingga diharapkan dapat menghindari hutang yang tidak perlu.
Penyerahan Poster kepada karang taruna Dukuh Brenggala (Sumber Foto : Dokumen Pribadi)
Pada saat sesi berlangsung mahasiswa juga membagikan poster yang berisi bagaimana cara mengatur keuangan kepada warga desa Dukuh Brenggalan. Poster ini berfungsi sebagai panduan praktis yang dapat digunakan oleh warga sehari-hari. Harapannya, dengan panduan tersebut warga dapat lebih bijak dalam mengelola keuangan mereka dan menghindari terjebak dalam lingkaran hutang apalagi pinjaman online.
ADVERTISEMENT
Penulis : Wiwik Dian Wikanti (40011420650069)
Program Stusi : Akuntansi Perpajakan, Universitas Diponegoro
Lokasi KKN : Desa Tiyaran, Kec. Bulu, Kabupaten Sukoharjo, Jawa Tengah.