Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.88.1
Konten dari Pengguna
Siswa Kelas X SMK, Belajar Broadcast Melalui Format Acara Tv Repackaging
11 April 2022 14:43 WIB
Tulisan dari Enggar Pristianora tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Televisi (Tv) merupakan golongan media audio visual yang dirancang sebagai salah satu media hiburan yang murah dan mudah dijangkau. Saat ini Tv bukan media komunikasi utama untuk mendapatkan informasi. Internetlah yang mulai menyingkirkan peran media komunikasi surat kabar dan Tv sebagai sumber informasi utama.
ADVERTISEMENT
Generasi milenial tumbuh bersamaan dengan teknologi internet dan mereka menjadikan media sosial sebagai sumber informasi utama. Beralihnya masyarakat ke media internet, tidak membuat media Tv tutup. media ini memiliki penonton yang loyal. Keteguhan sikap para pemilik stasiun Tv untuk terus mempertahankan Audiens dengan cara mengukur dan memonitor permintaan pasar dianggap cukup berhasil mencegah larinya penonton. Faktor lain adalah masyarakat tidak bisa puas hanya dengan mengikuti satu media saja dan akan menggunakan beragam media untuk memenuhi kebutuhan informasi yang berbeda.
Format acara Tv adalah sebuah perencanaan dasar dari suatu konsep acara. Format ini terbagi dalam Berita (News), drama dan non drama. Tidak semua peristiwa di dunia ini dapat di kategorikan sebuah berita, hanya peristiwa yang memiliki nilai berita dengan pertimbangan 5W + 1H, yaitu: What (berisi pertanyaan mengenai permasalahan atau hal yang terjadi pada suatu peristiwa), Why (alasan atau motivasi terjadinya sebuah peristiwa), Who (pelaku atau orang lain dari sebuah peristiwa yang terjadi), When (waktu terjadinya peristiwa, berita atau cerita yang terjadi), Where (tempat atau lokasi sebuah peristiwa terjadi), How (yang mengandung cara atau proses berlangsungnya suatu peristiwa). Program berita sangat terikat dengan nilai aktual dan faktualnya yang pada pendekatan produksinya menekankan kaidah jurnalistik.
ADVERTISEMENT
Drama adalah sebuah acara yang di produksi dan di ciptakan melalui proses imajinasi kreatif, drama, fiksi rekayasa yang di kreasi ulang. Format yang di gunakan adalah kisah kehidupan yang di wujudkan dalam suatu runtutan cerita dalam sejumlah scene. Program drama terdiri dari sinetron, film dan film animasi.
Non drama adalah format program yang di ciptakan dari kenyataan hidup sehari-hari tanpa imajinasi. Ini adalah sebuah runtutan pertunjukan yang mengutamakan unsur hiburan dan di penuhi dengan aksi, gaya, dan musik. Program ini terdiri dari musik, komedi, kuis, game show, reality show, variety show, magazine show, repackaging dan talk show.
Padatnya persaingan antar Tv, tuntutan rating yang tinggi, dan menurunya pamor Tv. Lahirlah program repackaging yang materinya berbentuk potongan shot video dan telah dipublikasikan sebelumnya, serta digabungkan menjadi satu hingga terbentuklah suatu program siaran. Biasanya mengambil video dari YouTube yang kemudian diolah dan disusun ulang menjadi suatu siaran dengan tambahan narasi dan grafis sebagai pendukung. On The Spot menjadi program repackaging yang paling popular yang menayangkan video informatif serta menghibur dimana narasinya dipandu oleh suara seorang wanita untuk memperkuat informasi dalam video tersebut.
ADVERTISEMENT
YouTube memang menjadi wadah mengakses dan mengunduh video serta memberi peluang kepada seseorang untuk menghasilkan program repackaging. Jika dicermati, program ini tidak membutuhkan banyak biaya dalam proses produksinya. Proses pembuatanyapun relatif mudah.
Di kelas X kompetensi keahlian produksi dan siaran program televisi (PSPT) SMKN 3 Batu, siswa diajarkan untuk membuat program ini. Dengan pertimbangan bahwa kompetensi siswa yang masih terbatas dan kebutuhan biaya produksi yang murah. Siswa dikenalkan dengan program acara Tv yang paling mudah untuk dibuat ini.
Pada tahap awal, siswa diminta untuk melakukan riset dengan melihat berita terkini di internet terkait 5 (lima) informasi tentang broadcast. Setelah menemukan informasi, mereka diarahkan untuk membuat naskah. Komponen dalam naskah itu terdiri dari: durasi, informasi yang akan disajikan (nantinya dijadikan narasi) gambar dan link video terkait informasi tersebut. Tahap berikutnya voice over (VO). Teknik produksi ini suara siswa direkam dari perspektif luar untuk tujuan menceritakan sebuah cerita atau menjelaskan informasi. Tahap terakhir adalah tahap editing, yaitu mengabungkan VO dengan gambar yang sudah di download dari YouTube yang disesuaikan dengan naskah. Dalam editing ini ditambahkan grafis dan credit title.
ADVERTISEMENT
Program ini terbagi menjadi 3 segmen yaitu: pada segmen 1 siswa melakukan opening program dan penjelasan tentang judul dan 5 hal apa yang akan di bahas. Pada segmen 2 siswa menjelaskan tentang informasi 5 hal terkait broadcast dengan narasi. Pada segmen 3 berisi kesimpulan dan closing program.
Dengan membuat karya ini di awal tahun tahun saat masuk SMK, diharapkan siswa akan terbiasa membuat karya sendiri yang layak untuk ditayangkan. Diharapkan suatu saat mereka dapat membuat karya besar yang bisa diterima industri dan dapat dinikmati masyarakat luas.