Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.93.2
Konten dari Pengguna
Media Luar Ruang dalam Pencegahan Stunting oleh Tim KKN UNDIP II Kel. Kepatihan
17 Agustus 2024 22:38 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Diva Syafara tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Kepatihan, 21 Juli 2024 – Stunting saat ini menjadi sebuah masalah yang serius bagi Kesehatan di Indonesia, khususnya di Kelurahan Kepatihan. Stunting merupakan suatu kondisi dimana balita, bayi, dan ibu hamil kekurangan akan gizi yang membuat terhambatnya pertumbuhan anak dan resiko bayi lahir stunting maupun Prematur. Jika tidak ditangani dengan serius akan berdampak jangka panjang bagi kesehatan dan perkembangan kognitif anak. Oleh karena itu saya Diva Syafara dari Jurusan Antropologi Sosial Tim II KKN UNDIP melakukan sebuah program untuk menurunkan angka stunting bagi anak-anak maupun ibu hamil di Kelurahan Kepatihan.
Program Kami berfokus pada porsi gizi yang mencukupi bagi anak atau ibu hamil yang mengalami stunting dengan program “Isi Piringku” yang berisi dengan kadar gizi seimbang di setiap makanan yang dikonsumsi. Oleh Karena itu Saya selaku Tim II KKN UNDIP membuat sebuah media promosi luaran berupa leaflet yang diberikan kepada setiap perwakilan RT yang akan dilombakan pada acaran 17 Agustus nanti. Media promosi ini difokuskan pada edukasi mengenai pentingnya asupan gizi seimbang. Kegiatan ini diharapkan dapat meningkatkan kesadaran akan Stunting di Masyarakat dengan membagikan leaflet tersebut disaat acara pengisian Materi “Isi Piringku”. Program ini disambut baik oleh Masyarakat dan Kelurahan setempat dengan apresiasi yang tinggi dan diharapkan dapat terus berjalan di masa yang akan datang.
ADVERTISEMENT