Konten dari Pengguna

Produksi Desain Kaos yang Menyesuaikan Tren Masa Kini

Muhammad Irfan Hakim
Mahasiswa Bisnis Digital, UIN Salatiga
3 Oktober 2024 8:29 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Muhammad Irfan Hakim tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Dalam industri fashion, produksi desain kaos harus terus berinovasi untuk tetap relevan dengan tren masa kini. Dengan perkembangan teknologi, media sosial, dan selera konsumen yang terus berubah, para desainer dan produsen kaos dituntut untuk selalu mengikuti tren terbaru agar produk mereka dapat bersaing di pasar yang sangat ketat persaingannya. Berikut beberapa hal penting yang harus diperhatikan dalam produksi desain kaos yang mnegikuti tren masa kini:
ADVERTISEMENT
1. Pemahaman Trend yang Berubah Cepat
Ilustrasi memahami tren masa kini. Sumber: online-trends/freepik.com
Trending cenderung berubah dengan sangat cepat, terutama di era digital ini di mana media sosial seperti Instagram, TikTok, dan Pinterest menjadi sumber inspirasi bagi banyak orang, terutama desainer. Produsen kaos harus aktif memantau tren mode terbaru, baik itu dari desainer papan atas maupun tren streetwear yang sedang viral di kalangan anak muda. Dengan selalu memantau perkembangan ini, produsen dapat menghasilkan desain kaos yang mengikuti preferensi pasar.
2. Desain Minimalis dan Simbolis
Beberapa contoh desain minimalis yang dapat diaplikasikan ke kaos. Sumber: hand-drawn-rave-sticker-template & hand-drawn-rave-sticker-template2 (edited)/freepik.com
Desain kaos minimalis semakin digemari karena memberikan kesan bersih dan elegan. Simbol-simbol atau kata-kata yang simpel tapi penuh makna juga sering digunakan dalam desain kaos. Desain kaos yang tidak berlebihan namun memiliki pesan kuat lebih mudah diterima oleh konsumen masa kini yang mengutamakan kesederhanaan dalam penampilan.
ADVERTISEMENT
3. Customizable Designs
Ilustrasi desainer menyeduaikan desain kaos yang menyesuaikan dengan keinginan konsumen. Sumber: still-life-graphic-design-studio/freepik.com
Salah satu tren yang sedang berkembang adalah desain kaos yang bisa dipersonalisasi atau disesuaikan dengan keinginan pribadi. Konsumen masa kini cenderung mencari produk yang unik dan sesuai dengan kepribadian mereka. Dengan menawarkan opsi untuk mempersonalisasi desain kaos, seperti menambahkan nama atau memilih warna tertentu, produsen dapat memberikan pengalaman berbelanja yang lebih personal dan menarik.
4. Pemilihan Warna yang Sesuai
Contoh pemilihan warna sesuai dengan tren masa kini dari tahun ke tahun. Sumber: cool-creative-color-trend-2024/freepik.com
Warna adalah elemen penting dalam sebuah desain. Setiap tahun, tren warna berubah mengikuti mood dan kondisi sosial. Misalnya, anak muda yang sekarang cenderung lebih menyukai warna monochrome atau duotone. Produsen harus peka terhadap tren warna yang populer untuk menarik perhatian konsumen. Penggunaan palet warna yang update bisa membuat produk terlihat segar dan modern.
ADVERTISEMENT
5. Kolaborasi dengan Seniman atau Influencer
Ilustrasi desainer berkolaborasi dengan desainer lainnya. Sumber: men-analyzing-graph-together-work/freepik.com
Kolaborasi dengan seniman lokal atau influencer adalah cara lain untuk memastikan desain kaos tetap relevan dengan tren masa kini. Influencer memiliki pengaruh besar dalam membentuk opini konsumen, sementara seniman bisa memberikan kolaborasi ide desain yang kreatif dan menarik. Kolaborasi ini tidak hanya menambah daya tarik dari segi desain, tetapi juga memperluas jangkauan pasar karena penggemar influencer atau seniman tersebut mungkin tertarik untuk membeli produk hasil kolaborasi.
Kesimpulannya, produksi desain kaos yang menyesuaikan tren masa kini membutuhkan kepekaan terhadap perubahan selera konsumen dan inovasi dalam teknologi produksi. Dengan selalu mengikuti perkembangan tren mode, warna, dan desain, desainer kaos dapat menciptakan produk yang tidak hanya relevan, tetapi juga diminati oleh pasar.
ADVERTISEMENT