Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.1
Konten dari Pengguna
Jamaah Haji, Pegawai RS Hingga Karang Taruna Salurkan Donasi Cianjur
6 Desember 2022 18:32 WIB
Tulisan dari Bambang Edi S dr SpA MKes tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Kepedulian masyarakat terhadap penyintas gempa Cianjur tahun 2022 menunjukkan kecenderungan yang menggembirakan. Berbagai kelompok masyarakat dan lembaga non pemerintah di Daerah Istimewa Yogyakarta dan Jawa Tengah tampak bersemangat memberikan donasi dan menggalang dana solidaritas bencana. Bulan Sabit Merah Indonesia (BSMI) DIY kali ini mendapat dukungan dari jamaah haji KBIHU Multazam Yogyakarta, KBIHU Ad-Dakwah Sleman, IPHI Yogyakarta, sivitas hospitalia RS Harjolukito Yogyakarta, Komunitas Sokoguru Salam, Komunitas Relawan Ronggolawe Kulon Progo, Karang Taruna Wukirsari Cangkringan serta donatur perorangan.
Jamaah haji mengumpulkan donasi mereka melalui kelompok pengajian pasca haji Multazam Yogyakarta dan Ad-Dakwah Sleman dengan bersemangat dan selanjutnya memercayakan penyalurannya melalui lembaga kemanusiaan Bulan Sabit Merah Indonesia (BSMI) DIY sebut H Agus Pitono, Pembimbing dan Pengurus KBIHU Multazam di Yogyakarta. Kami mengenal BSMI sebagai gerakan sosial kemanusiaan yang selalu mengirim tim kemanusiaan ke daerah-daerah yang terdampak bencana alam.
ADVERTISEMENT
BSMI DIY dalam merespons gempa bumi Cianjur mengirimkan bantuan kemanusiaan berupa dukungan dana untuk rumah sakit lapangan dan posko BSMI yang dikelola BSMI Pusat bersama BSMI Jawa Barat, bantuan logistik berupa keperluan harian penyintas seperti terpal, makanan dan bahan pangan serta mengirim tim kemanusiaan yang terdiri tim medis dan tim dukungan psikososial. Kami sangat berterima kasih kepada jamaah haji Multazam dan Ad Dakwah, sivitas hospitalia RS Harjolukito Yogyakarta, Karang Taruna Wukirsari, serta segenap relawan dan donatur yang berpartisipasi dalam gerakan sosial kemanusiaan ini, pungkas Bambang Edi Susyanto di RSCS/sekretariat BSMI DIY (4/12)