Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Konten dari Pengguna
Apa itu Menikah Menurut 4 Mazhab?
29 Mei 2022 15:28 WIB
Tulisan dari Desi Misnawati Lestari tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Pernikahan berasal dari kata nikah atau "Nikaahun" yang merupakan masdar atau kata kerja nakaha. Pernikahan adalah sunnatullah dan ibadah yang sangat dianjurkan Rasulullah. Dalam satu hadis yang diriwayatkan Imam Al-Baihaqi, Nabi bersabda: "kwtika seorang hamba menikah, berarti dia telah menyempurnakan setengah agamanya. Maka bertaqwalah kepada Allah pada setengah sisanya."
ADVERTISEMENT
Para ulama fiqih 4 mazhab (Hanafi, Maliki, Syafi'i dan Hambali) mendefinisikan perkawinan adalah akad yang membawa kebolehan bagi seorang laki-laki untuk berhubungan badan dengan seorang perempuan dengan (diawali dalam akad) lafazh nikah atau kawin atau makna yang serupa dengan kedua kata tersebut.
Sedangkan dalam kompilasi hukum islam disebutkan bahwa perkawinan adalah pernikahan yaitu akad yang kuat atau mitsaqan ghalizhan untuk mentaati perintah Allah dan melaksanakannya merupakan ibadah.
Allah berfirman dalam surat An -nur ayat 32:
وَاَنْكِحُوا الْاَيَامٰى مِنْكُمْ وَالصّٰلِحِيْنَ مِنْ عِبَادِكُمْ وَاِمَاۤىِٕكُمْۗ اِنْ يَّكُوْنُوْا فُقَرَاۤءَ يُغْنِهِمُ اللّٰهُ مِنْ فَضْلِهٖۗ وَاللّٰهُ وَاسِعٌ عَلِيْمٌ
Artinya:
"Dan nikahkanlah orang-orang yang masih membujang di antara kamu, dan juga orang-orang yang layak (menikah) dari hamba-hamba sahayamu yang laki-laki dan perempuan. Jika mereka miskin, Allah akan memberi kemampuan kepada mereka dengan karunia-Nya. Dan Allah Mahaluas (pemberian-Nya), Maha Mengetahui."
ADVERTISEMENT
Secara umum, rukun nikah terdiri atas: mempelai laki-laki dan wanita yang hendak menikah, wali perempuan, saksi, ijab dan qabul. Sedangkan syarat sah nikah diantaranya: beragama islam, bukan mahram, wali akad nikah, sedang tidak ihram atau berhaji, dan bukan paksaan.
Rukun Nikah Menurut 4 Mazhab
1. Mazhab Hanafi
Imam Abu Hanifah, Zufar, Al-Sya'bi dan Al-Zuhri berpendapat bahwa apabila seorang wanita melakukan akad nikah untuk dirinya tanpa wali, dengan laki-laki yang kufah, maka hukumnya boleh. Rukun nikah menurut Mazhab Hanafi ada tiga, yaitu:
Adapun mahar dan wali bukan rukun nikah dan bukan syarat.
ADVERTISEMENT
2. Mazhab Maliki
Menurut Mazhab Malikiyah bahwa rukun nikah ada lima yaitu:
Adapun saksi tidak termasuk rukun menurut mazhab ini.
3. Mazhab Syafi'i
Dalam Mazhab Syafi'i (mayoritas muslim indonesia), rukun pernikahan terdiri dari lima, yaitu:
Para ulama mazhab syafi'iyah menggolongkan dua saksi ke dalam bagian syarat nikah. Mereka beralasan karena saksi berada di luar esensi akad (mahiyatul aqdi) nikah. Dari rukun -rukun di atas, mahar tidak termasuk rukun nikah. Penyebutan mahar dalam akad hanya sunnah, maka nikah sah meskipun tidak disebutkan mahar saat akad. Mahar menjadi wajib dengan tiga sebab:
ADVERTISEMENT
4 Mazhab Hambali
Menurut Mazhab Hambali, pernikahan ada empat syarat yakni:
Di sana tidak disebutkan shighat (akad) dan mahar. Ini boleh jadi menurut mereka sebagai rukun, bukan syarat.
Syarat Sah Pernikahan
1. Kedua mempelai (laki-laki dan wanita) bukan mahram
2. Kerelaan Kedua Mempelai (tidak dalam paksaan)
3. Ada Wali
4. Ada Saksi