Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.1
Konten dari Pengguna
Meningkatkan Kesehatan Mental dengan Hewan Peliharaan
14 Desember 2022 17:20 WIB
·
waktu baca 8 menitTulisan dari Veda Artestiarni Basuki tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Fakta mengejutkan hewan peliharaan yang kamu rawat dapat menjadi obat dalam meningkatkan kesehatan mentalmu, lho! Selain memiliki tingkah laku yang beragam ternyata hewan yang kamu pelihara saat ini dapat membawa sejumlah manfaat baik bagi pemiliknya.
ADVERTISEMENT
Menanggapi persoalan kejiwaan yang sejahtera merupakan suatu kondisi psikologis yang digambarkan pada seseorang untuk mampu berpikir secara murni. Maka melihat hal ini perlu disadari bahwa pemahaman dalam kesehatan mental secara mendalam perlu dikembangkan secara mendalam. Bahkan pentingnya kesehatan mental saat ini menjadi suatu topik yang hangat diperbincangkan. Karena pada dasarnya kesehatan mental dapat memberikan suatu gambaran pada suatu kondisi seseorang untuk dapat menyadari dirinya sendiri hingga mampu mempunyai kemampuan dalam mengatasi suatu beban pada kehidupan kesehariannya. Namun sangat disayangkan fenomena gangguan mental yang tercatat pada data (kemenkes.go.id) menyatakan bahwa penderita gangguan mental di Indonesia pada tahun 2022 meningkatkan pada jumlah 9,8% atau 20 juta penduduk. Bahkan yang lebih mengkhawatirkannya gangguan mental ini juga memberikan peningkatan persoalan dalam pada seseorang untuk mengakhiri hidupnya meningkat tajam. Persoalan tersebut tercatat dengan jumlah 40 kasus bunuh diri yang telah teridentifikasi akibat gangguan mental (dinkes.go.id). Maka melihat kasus tersebut yang terus meningkat tiap tahunnya, yang disebabkan oleh beberapa faktor, hal ini dibutuhkan suatu upaya yang serius dalam mengurangi angka gangguan kesehatan mental tersebut.
ADVERTISEMENT
Dalam hal ini siapa yang menyangka? bahwa kegiatan dalam memelihara hewan dapat memberikan pengurangan dalam gangguan kejiwaan. Melihat hal ini perlu dijelaskan bahwa kegiatan memelihara hewan memang kegiatan yang digemari banyak orang, bahkan kegiatan memelihara hewan bukan hanya menjadi suatu kegiatan yang dianggap sebelah mata. Perlu diketahui bahwa banyak dampak positif yang didapatkan jika seseorang memelihara hewan. Pada faktanya seseorang yang mengalami gangguan mental membutuhkan figur yang penting dalam kehidupannya. Dalam hal ini hewan peliharaan dapat menjadi salah satu sosok yang melekat sebagai sumber cinta atau bahkan dapat membantu seseorang dalam memulihkan keseimbangan batin saat dibutuhkan.
Maka melalui tulisan ini, penulis mengajak untuk masyarakat khususnya pada generasi saat ini sesuatu yang berada di sekitar kita saat ini dapat menjadi salah satu obat bagi kehidupan dalam jiwa kita, dengan memelihara hewan diharapkan dapat memberikan kenyamanan serta sumber pendukung bagi seseorang untuk memenuhi psikologi. Dengan demikian, melalui tulisan ini diharapkan para masyarakat dapat meningkatkan kesehatan mental dengan merawat dan mengasihi hewan peliharaan dengan baik untuk menciptakan suatu dorongan sosialisasi pada individu dalam kehidupannya yang lebih layak. Karena pada dasarnya saat seseorang memiliki hubungan yang erat dengan hewan peliharaannya, maka akan memberikan kehidupan yang lebih lengkap dalam dirinya.
ADVERTISEMENT
Riset yang dilakukan oleh The American Pet Products Manafacture Association dalam Byrne dan Baron (2005 : 244) menjelaskan bahwa dengan memelihara hewan memberikan dampak yang positif pada kehidupan manusia bahkan mereka menjelaskan bahwa kekuatan hubungan yang erat akan memberikan dampak pada kehidupan seorang yang merawat hewan peliharaan tersebut dapat menciptakan kondisi mental hingga fisik yang sejahtera. Selain itu dalam pandangan Setianingrum (2021) menjelaskan bahwa kegiatan merawat dan memelihara hewan memiliki banyak manfaat yang diberikan seperti untuk upaya pengurangan stress dengan menjadikan hewan peliharaan tersebut sebagai teman bercanda. Dalam kedekatan yang terlibat pada hewan peliharaan dan pemilik hewan biasa dikenal dengan Pet Attachment. Teori Pet Attachment ini sesungguhnya dikembangkan oleh Bowlby yang menjelaskan bahwa Pet Attachment merupakan suatu teori dalam ikatan emosional yang secara langsung dilakukan oleh individu dan juga membutuhkan peran pada individu lain ataupun sosok lainnya seperti hewan peliharaan yang mereka miliki.
ADVERTISEMENT
Melalui fakta yang telah dituliskan di atas, saya juga akan memberikan pengalaman cerita yang dirasakan setelah memelihara hewan kesayangan saya yaitu kelinci. Kelinci yang saat ini telah menjadi teman bercengkrama saya telah memberikan kesadaran pada diri saya mengenai arti penting untuk mencintai semua makhluk hidup yang ada di muka bumi. Melalui muka dan pijakan loncatan yang dilakukan, memberikan saya kegembiraan tersendiri. Berbagai kehidupan telah dilalui saya dengan kehidupan bersama 3 ekor kelinci bernama Boby, Ayang dan Thor. Mereka merupakan salah satu sumber kebahagiaan saya di kala sedih datang. Berbagai tingkah dan wajah yang menggemaskan diberikan kepada saya untuk memberikan semangat dalam keseharian yang saya lewati.
Banyak cerita yang telah kami lewati dimulai dari kesedihan saya yang saya curahkan kepada mereka atau bahkan mereka memberikan suatu sikap memanjakan dirinya kepada saya. Hal ini memberikan rasa pada diri saya menjadi lebih senang dibandingkan dengan kehidupan yang lebih nyata. Dengan melakukan interaksi kepada mereka, menjadikan salah satu obat untuk mengatasi stress yang saya alami dalam menghadapi banyaknya tugas kuliah dan masalah dalam hidup saya.
ADVERTISEMENT
Menyadari Peran Hewan Peliharaan sebagai Obat Kesehatan Mental
Fakta mengejutkan dari makhluk hidup yaitu hewan yang merupakan salah satu bagian ciptaan tuhan yang dapat beradaptasi pada setiap keadaan. Bahkan hewan yang dapat kita lihat saat ini mungkin dapat hidup di darat, air hingga udara. Kehidupan yang beragam ini sesungguhnya menjadikan kesadaran pada manusia mengenai perannya dalam kehidupan manusia menjadi kurang berfokus pada makhluk hidup tersebut. Pasalnya hewan biasanya hanya dianggap sebagai salah satu makhluk hidup yang meresahkan banyak orang, bahkan kebanyakan orang saat ini menganggap bahwa hewan salah satu makhluk hidup yang hanya dijadikan suatu objek yang tidak memiliki arti penting dalam kehidupan manusia. Melihat hal ini sesungguhnya didukung dengan berbagai macam kasus kejahatan yang dilakukan oleh manusia terhadap hewan-hewan tersebut, banyak orang yang melakukan pembunuhan kepada hewan atau bahkan menyiksa hewan tersebut.
ADVERTISEMENT
Padahal tanpa disadari sesungguhnya makhluk hidup seperti hewan tersebut memiliki peran penting dalam kehidupan manusia tersendiri. Bahkan sesungguhnya hewan yang kita lindungi akan memberikan suatu perilaku yang baik juga kepada individu manusia saat ini. Melihat banyaknya kasus kejahatan yang terjadi pada hewan sesungguhnya memberikan suatu hubungan bertolak belakang terhadap peranan hewan yang sebenarnya akan memberikan suatu kesan yang mengejutkan. Siapa sangka bahwa sesungguhnya hewan yang seseorang rawat secara baik dapat memberikan suatu kasih sayang yang akan diberikan juga kepada seseorang tersebut. seseorang yang peduli terhadap hewan peliharaan akan memberikan suatu dampak yang besar pada kehidupannya. Dengan menyadari bahwa peranan hewan yang penting, akan memberikan kesadaran pada setiap manusia terhadap kehidupan yang penting, memberikan kesadaran pada setiap manusia terhadap kehidupan yang nyaman dan memberikan penurunan terhadap rasa stress pada kejiwaan seseorang. Hal ini dapat terjadi karena dengan merawat hewan dengan baik akan memberikan suatu kesadaran dalam menurunkan rasa sepi pada seseorang. Selain peran hewan juga penting pada individu karena dapat dijadikan salah satu penghalang stres dengan melakukan interaksi dengan hewan tersebut.
ADVERTISEMENT
Hewan yang merasa dirinya dipenuhi oleh rasa cinta dari seseorang, maka akan memberikan dampak yang besar juga pada kehidupan individu yang menghargai. Dengan memberikan kasih sayang kepada hewan tersebut, maka akan menjadikan hewan tersebut lebih memahami perasaan yang ada pada individu yang memberikan kasih sayang kepadanya. Karena tanpa disadari faktanya hewan dapat secara tidak langsung memahami sikap dan perasaan pada seseorang, dengan demikian hewan dapat dijadikan sebagai obat kesehatan mental melalui kasih sayang dan kelekatan yang diberikan dari pemilik hewan kepada hewan peliharaannya.
Manfaat Memiliki Hewan Peliharaan bagi Kejiwaan
Bukan hanya menggemaskan sesungguhnya mempunyai hewan peliharaan juga memberikan manfaat yang luar biasa kepada kesehatan mental saat ini, lho! Selain dengan tingkah lucunya yang tidak dapat diprediksi sesungguhnya memelihara hewan dengan baik dapat menjadikan salah satu sumber kekuatan dalam hidup. Mempunyai hewan peliharaan sesungguhnya telah banyak ditemukan saat ini. Bahkan dapat kita lihat di berbagai sosial media, banyak orang berlomba-lomba untuk menambah hewan peliharaannya. Bukan hanya itu, memelihara peliharaan saat ini bukan hanya sekadar memelihara anjing ataupun kucing saja, namun terdapat juga seseorang yang memelihara seekor harimau. Hal ini dapat kita lihat dari hewan peliharaan Alshad Ahmad.
ADVERTISEMENT
Selain itu manfaat lainnya juga dirasakan dengan kehadiran hewan peliharaan dapat menjadikan seseorang yang memiliki kehidupan anti sosial tidak merasakan terasingkan, bahkan kebanyakan orang saat ini menjadikan hewan peliharaannya sebagai teman cerita. Karena hewan peliharaan tersebut dianggap mampu memahami perasaan yang dialami seseorang yang mengalami gangguan kejiwaan.
Nah, itulah penjelasan mengenai peran hewan peliharaan hingga manfaat memiliki hewan peliharaan yang baik bagi kesehatan mental kita. Akan tetapi, perlu diingat kembali meski memelihara hewan memiliki banyak manfaat terkadang hewan yang kita pelihara juga dapat memberikan suatu penyebab penyakit pada diri kita. Maka dengan demikian, peliharalah hewan dengan baik dan jaga kesehatan hewan peliharaanmu dengan cara memberikan asupan yang sesuai dengan kebutuhannya agar dengan tubuh hewan yang sehat akan memberikan kehidupan fisik dan mental kita menjadi sehat juga.
ADVERTISEMENT
Referensi:
Dewi, K. S. (2012). Kesehatan Mental. Semarang: CV. Lestari Mediakreatif.
Juliadilla, R., & H, S. C. (2018). Peran Pet (Hewan Peliharaan) pada Tingkat Stres Pegawai Purnatugas. Jurnal Psikologi Integratif Vol. 6, Nomor 2, 153 - 160.
Okiana, I. (2021). Korelasi Antara Kelekatan Pada Hewan Peliharaan. Publikasi Ilmiah, 1- 5.
Tribudiman, A., & dkk. (2020). Peran Pet Attachment Terhadap Kebahagiaan Pemilik Hewan Peliharaan di Kota Banjarmasin. Jurnal Al Husna Vol. 1, No. 1, 60 - 77.