4 Profesi di Industri Kreatif yang Jarang Dilirik tetapi Menjanjikan

Venture
Serba-serbi tentang bisnis bisa kamu dapatkan di Venture. Mulai dari berita bisnis hingga tips agar bisnis kamu semakin maju!
Konten dari Pengguna
12 Maret 2019 19:06 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Venture tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Photo credit: Freepik
zoom-in-whitePerbesar
Photo credit: Freepik
ADVERTISEMENT
Bekerja, mendapatkan penghasilan, dan memilih profesi yang kamu sukai adalah suatu hal yang diimpikan oleh semua orang. Rasanya sangat menyenangkan untuk bekerja layaknya sedang melakukan hobi dan tidak harus terpaku dengan berbagai birokrasi yang menyulitkan dan kaku. Nah, hal-hal itu sebenarnya sangat bisa dihindari di dalam industri kreatif.
ADVERTISEMENT
Tidak bisa dipandang sebelah mata lagi, industri kreatif memberikan wadah baru dengan ruang-ruang kosong yang diisi oleh masyarakat kreatif yang mengandalkan kemampuan, imajinasi, dan intuisi dalam bekerja sekaligus berkarya. Karya-karya yang dihasilkan bisa disaksikan langsung oleh publik dan nama para pekerjanya pun semakin lama semakin dikenal. Perputaran bisnis di industri kreatif sangatlah menjanjikan.
Sayangnya, industri kreatif tetap saja dilirik sebagai industri yang kurang meyakinkan. Padahal ada berbagai profesi dalam Kejar Mimpi di industri kreatif yang cukup menjanjikan. Apa saja profesi yang dimaksud?
Desainer grafis
Photo credit: Shutterstock
Profesi Kejar Mimpi pertama yang menjanjikan di dalam industri kreatif adalah desainer grafis. Sesuai dengan namanya, profesi desainer grafis adalah membuat grafis yang nantinya bisa dipakai untuk berbagai medium seperti TV, website, koran, hingga billboard. Semua bisa diaplikasikan oleh karya desainer grafis.
ADVERTISEMENT
Dengan bekerja sebagai desainer grafis, kamu akan diketahui oleh orang lain berkat kemampuan yang tidak dimiliki banyak orang. Bahkan setiap desainer grafis juga memiliki gayanya masing-masing. Ketika kamu sudah mendapatkan gaya desain yang kamu banget, maka desainer grafis adalah profesi yang menjanjikan karena keunikan jadi kunci utama di sini.
Video editor
Photo credit: Pexels
Selanjutnya ada profesi video editor. Profesi yang berhubungan dengan software editing ini sangatlah berguna bagi industri kreatif karena salah satu sarana penyalur kreativitasnya adalah video.
Video editor bertugas untuk mengedit dan mengatur sedemikian rupa dari banyaknya potongan video yang tersedia untuk dijadikan satu, sehingga menghasilkan karya yang bisa ditonton dengan nyaman dan mudah diterima. Profesi ini menjanjikan karena tidak semua orang bisa menjadi video editor dan di sanalah tercipta peluang karier yang besar untuk kejar mimpi kamu.
ADVERTISEMENT
Public relation officer
Photo credit: Pexels
Sesuai namanya, profesi satu ini bergerak di bidang public relation yang memiliki tugas seperti membangun relasi, melihat pemberitaan media mengenai klien/perusahaan, menjalin hubungan dengan para petinggi, tahu bagaimana cara menggunakan internet, dan bisa membawakan citra yang baik untuk klien/perusahaan yang ada.
Ada banyak tantangan ketika bekerja sebagai public relation officer. Namun, ketika kamu sudah mengerti apa yang harus kamu lakukan, maka bagi orang-orang yang pandai bergaul serta senang berbincang, kamu akan merasa senang ketika menjadikan profesi ini sebagai Kejar Mimpi untuk pegangan hidup.
Fashion stylist
Photo credit: wandererrecords.com
Profesi keempat yang menjanjikan di dalam industri kreatif adalah fashion stylist. Dunia fashion tidak akan pernah mati. Gaya terus berkembang, desain terus berevolusi, dan fashion tidak lagi menjadi suatu hal yang dianggap eksklusif untuk para kaum jet set. Semua orang bisa menyukai fashion dan di sanalah tercipta peluang besar yang membuat profesi ini menjanjikan.
ADVERTISEMENT
Fashion stylist biasa dipakai oleh para artis yang menginginkan gaya yang pas ketika tampil di depan publik, media massa yang sedang melakukan pemotretan, hingga perusahaan yang bergerak di bidang fashion. Tidak banyak yang mengetahui kalau ada profesi ini di dalam dunia pekerjaan, tapi ketika sudah terjun langsung sebagai fashion stylist, kreativitas akan selalu diutamakan dan taste menjadi kata kuncinya.
Melihat banyaknya profesi di industri kreatif yang menjanjikan, apakah sekarang kamu jadi tertarik untuk Kerja Mimpi di industri ini? Masih banyak kok, pekerjaan lain di industri kreatif yang kemampuan khususnya bisa diasah sejak dini agar kamu siap ketika sudah berada di dunia kerja nanti.
Yang penting, mulai sekarang teruslah mencoba banyak hal untuk menemukan passion kamu. Imbangi juga dengan meningkatkan soft skill, salah satu caranya dengan ikutan Kejar Mimpi Leaders Camp. Di Kejar Mimpi Leader Camp akan ada seminar dan sharing session bersama dengan tokoh inspiratif dari berbagai bidang yang bisa memotivasi kamu. Tetapi tidak hanya itu saja, kamu juga bisa networking dengan komunitas lokal dan Komunitas Kejar Mimpi. Wah..seru kan? Untuk informasi lebih lanjut tentang Kejar Mimpi Leaders Camp, kamu bisa dengan follow @kejarmimpi.id di Instagram. Kejar Mimpi adalah bentuk dari keseriusan CIMB Niaga dalam mengembangkan karakter positif generasi muda Indonesia seperti kamu, sehingga kamu bisa Kejar Mimpi yang selama ini kamu inginkan. Yuk, Kejar Mimpi bareng-bareng di industri kreatif!
ADVERTISEMENT