Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.93.2
Konten dari Pengguna
8 Tips Mendatangkan Banyak Pelanggan ke Kedai Kopi
27 Maret 2020 10:49 WIB
Tulisan dari Venture tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Bisa dibilang, menjalankan sebuah usaha kedai kopi bukan hal yang mudah. Banyaknya kedai kopi yang terus bermunculan membuat Anda harus memutar otak untuk menjaga keberlangsungan usaha. Meski begitu, tetap ada cara yang bisa dilakukan untuk tetap mendatangkan banyak pelanggan ke kedai kopi Anda. Simak tips-nya berikut ini.
ADVERTISEMENT
Pilih Lokasi yang Tepat
Lokasi adalah hal terpenting yang harus diperhatikan dalam menjalankan sebuah bidang usaha, termasuk kedai kopi. Sebuah fakta mengungkapkan bahwa kedai kopi adalah tempat yang tepat untuk bersosialisasi atau sekadar bercengkrama dengan teman. Ada dua pilihan yang bisa Anda ambil, yaitu membuka kedai kopi di dalam mal atau di tepi jalan raya yang mana banyak kendaraan lalu lalang. Jika Anda berniat membuka kedai kopi di dalam mal, pastikan pilih lokasi yang membuat coffee shop Anda terlihat dengan jelas. Sedangkan jika Anda lebih tertarik untuk membuka kedai kopi di jalan raya, perhatikan seberapa ramai tempat itu.
Kualitas Rasa
Sejak kehadiran banyak kedai kopi di perkotaan, Anda harus berpikir keras untuk menciptakan pasar. Belakangan ini, semakin banyak kedai baru yang langsung menjadi primadona millennial. Bukan tanpa alasan, mereka berani tampil berbeda dengan kebanyakan kedai kopi. Salah satu yang mereka andalkan adalah kualitas rasa dan variasi menu. Sebuah riset yang dilakukan oleh Asosiasi Kopi Nasional Amerika Serikat pada 2018 menyebutkan, lebih dari 60% minuman kopi yang terjual di coffee shop adalah yang bercita rasa tinggi dan berbeda dengan kebanyakan.
ADVERTISEMENT
Ciptakan Suasana yang Cozy
Bagi sebagian orang, kopi hanyalah sebuah pelengkap. Hal utama yang dicari adalah suasana atau vibes yang menenangkan. Percaya atau tidak, beberapa kedai kopi yang selalu laris manis adalah coffee shop yang menyajikan nuansa cozy. Pengunjung akan betah berlama-lama ada di dalam kedai kopi sambil menyeruput minuman panasnya. Anda bisa mengatur tata cahaya yang dipadukan dengan ornamen. Gaya penataan meja dan kursi juga sedikit banyak akan berpengaruh. Jangan lupa, dinding, lantai, langit-langit, sampai pemilihan musik yang diputar, adalah hal-hal yang perlu diperhatikan.
Menu Selain Kopi
Selain menyajikan kopi, Anda bisa menghadirkan beberapa menu pendamping, seperti pilihan teh atau snack yang dapat menemani hangatnya kopi. Anda bisa menyediakan Muffins, Cookies, Cakes, Croissants, Cinnamon Buns, atau Bagels khas Perancis. Semakin banyak pilihan yang ada, pengunjung akan semakin tidak bosan berada di kedai kopi Anda.
ADVERTISEMENT
Reward untuk Pelanggan Setia
Untuk memastikan kedai kopi Anda tetap berjalan, pastikan bahwa Anda memiliki pelanggan setia. Untuk menjaga para pelanggan agar kembali ke kedai kopi Anda, sediakan promo khusus untuk mereka berupa reward. Dengan begitu, mereka yang merasa diapresiasi, dan akan menjadikan kedai kopi Anda sebagai jujugan utama saat lelah. Program semacam ini tidak akan merugikan Anda, justru akan menguntungkan. Sebab, pelanggan setia akan selalu datang ke tempat Anda untuk menghabiskan harinya.
Fasilitas Wi-Fi
Salah satu yang bisa menarik banyak pelanggan untuk datang ke tempat Anda adalah dengan menyediakan fasilitas Wi-Fi. Dengan sambungan internet yang kencang, bukan tidak mungkin pengunjung akan berlama-lama di kedai kopi Anda sambil terus memesan kudapan sebagai kawannya. Tapi, beberapa kedai kopi modern saat ini lebih memilih untuk meniadakan fasilitas ini. Tujuannya adalah untuk menciptakan interaksi sosial di kedai kopi. Jadi, apakah Anda termasuk golongan yang tertarik untuk menyediakan Wi-Fi?
ADVERTISEMENT
Pelayanan yang Baik
Mendirikan sebuah kedai kopi tidak hanya tentang lokasi strategis dan rasa yang berkualitas, tapi juga tentang pelayanan kepada pengunjung. Pelayanan kepada customer adalah satu hal yang tidak terlepas dari industri usaha makanan. Pelayanan yang dimaksud bukan hanya saat karyawan Anda melayani pelanggan di depan mesin kasir, tapi juga bagaimana cara mereka mengantarkan pesanan ke meja pengunjung. Jika perlu, beri kotak saran yang memungkinkan pengunjung memberikan feedback.
Manfaatkan Teknologi
Anda bisa menggunakan aplikasi kasir yang bisa memberikan kemudahan dalam menjalankan sebuah usaha. Saat ini ada berbagai macam pilihan penyedia aplikasi kasir yang dapat menunjang aktivitas kedai kopi Anda. Dengan aplikasi kasir , Anda akan mendapatkan laporan penjualan harian, sehingga evaluasi bisa dilakukan saat itu juga.
ADVERTISEMENT
Tidak hanya itu, aplikasi kasir juga memungkinkan Anda untuk menjual produk secara daring. Artinya, pembeli tidak harus datang ke tempat Anda untuk mendapatkan kopi favoritnya. Dengan aplikasi kasir, Anda bisa menentukan harga, promo, jam buka dan tutup kedai. Itulah beberapa manfaat yang bisa Anda dapat dari penggunaan aplikasi kasir.
Jadi, kapan Anda akan menggunakan aplikasi kasir untuk mendulang keuntungan pada kedai kopi Anda?