Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.100.0
9 Ramadhan 1446 HMinggu, 09 Maret 2025
Jakarta
imsak04:10
subuh04:25
terbit05:30
dzuhur11:30
ashar14:45
maghrib17:30
isya18:45
Konten dari Pengguna
Kang Dedi, Cerminan Pemimpin Masa Kini
12 Desember 2021 7:46 WIB
Tulisan dari Verrel Uziel tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Kita tahu pemimpin adalah sosok penting dalam suatu kelompok atau organisasi. Pemimpin adalah orang yang memiliki tanggung jawab dalam mengarahkan anggotanya guna meraih tujuan bersama yang ingin dicapai. Seiring berjalannya waktu, dunia mengalami perkembangan yang cepat dan dinamis sehingga pemimpin dituntut untuk mampu cepat beradaptasi. Teman-teman pasti pernah mendengar nama Dedi Mulyadi. Dedi Mulyadi atau yang akrab disapa Kang Dedi merupakan bukti konkret dari pemimpin yang mampu mengikuti zaman.
ADVERTISEMENT
Kang Dedi yang lahir pada 11 April 1971 merupakan mantan bupati Kabupaten Purwakarta yang kini menjabat sebagai anggota DPR RI periode 2019-2024. Beliau merupakan sosok yang kerap kali turun memantau secara langsung kondisi masyarakat dan tidak segan untuk mengotori tangan serta meluangkan waktu demi memberikan contoh yang baik kepada warganya. Nah, jika merujuk kepada teori kepemimpinan maka dapat dikatakan Kang Dedi merupakan gambaran nyata dari kepemimpinan kontemporer. Kepemimpinan kontemporer merupakan pemimpin yang bagus dalam berkata-kata didukung dengan kehadiran nyatanya sehingga mendorong para bawahannya untuk turut bergerak bersama. Hal ini ia lakukan sejak menjabat sebagai bupati hingga kini ketika menjadi wakil rakyat di gedung senayan.
Kang Dedi juga dikenal sebagai sosok pemimpin yang demokratis. Jiwa demokratis beliau pun terbukti telah diakui oleh para warganya dan juga pihak lainnya seperti penghargaan ‘Pemimpin Teladan Demokrasi’ dari The Sukarno Center di tahun 2016. Ketika menjabat sebagai Bupati Purwakarta, ia begitu memperlihatkan budaya sunda yang tegas dan lemah lembut yang kemudian dipadupadankan dengan demokrasi nusantara. Inilah sosok pemimpin yang dapat dicontoh oleh pemimpin lainnya khususnya kita para generasi muda bahwa menjadi pemimpin bukan hanya sekedar pintar berbicara tetapi juga mampu berkontribusi secara nyata.
ADVERTISEMENT
Tentunya kita sadar bahwa pemimpin masa kini dihadapkan pada tantangan sejauh mana mereka dapat beradaptasi dengan perubahan yang ada dengan hadirnya globalisasi diseluruh penjuru dunia. Kang Dedi pun turut mengusahakan guna menjadi pemimpin yang visioner dan inovatif. Kita tahu beragam kemajuan teknologi sedang kita rasakan diantaranya adalah YouTube dan Instagram. Kedua media sosial yang begitu banyak mendapatkan atensi publik sehingga seringkali dimanfaatkan untuk menyebarluaskan suatu informasi oleh berbagai pihak. Kang Dedi sendiri aktif dikedua media sosial tersebut dan yang unik ialah beliau dapat dikatakan menjadi seorang youtuber yang mana masih sangat minim sekali para pemimpin negeri ini yang memanfaatkan media YouTube.
Dengan nama Kang Dedi Mulyadi Channel, beliau kerap kali membagikan aktifitasnya melakukan pengabdian kepada masyarakat khususnya daerah dimana ia dipilih ketika Pemilu 2019. Mulai dari membersihkan sampah, membantu pengemis atau gelandangan, hingga sidak ke kantor DPRD setempat pernah ia lakukan. Tentunya hal ini menimbulkan respon beragam di kalangan masyarakat, ada yang pro dan ada pula yang kontra. Namun, terlepas pro & kontra yang ada langkah ini merupakan cara yang visioner dan inovatif karena disadari saat ini masyarakat seringkali menghabiskan waktunya dengan berselancar di internet. Potensi inilah yang dilihat oleh Kang Dedi guna menumbuhkan dan menyebarkan kepedulian antar sesama sekaligus menunjukkan menjadi wakil rakyat yang sesungguhnya.
ADVERTISEMENT
Melihat apa yang dilakukan beliau merupakan gambaran pemimpin yang dapat memanfaatkan power yang ia miliki guna meng-influence banyak pihak. Pemimpin yang baik ialah pemimpin yang mampu mempengaruhi orang lain. Dengan memanfaatkan perkembangan teknologi komunikasi, beliau tentunya berharap akan semakin banyak orang dari berbagai kalangan yang dapat terpengaruh atas tindakannya. Kang Dedi merupakan sosok pemimpin yang dapat diteladani oleh kita semua terutama para generasi penerus bangsa. Indonesia membutuhkan pemimpin yang bekerja nyata dibandingkan sekedar beretorika. Semoga apa yang telah dilakukan Kang Dedi dapat menginspirasi kita semua demi kemajuan bangsa.