Konten dari Pengguna

TIKI Terdekat Dicari di Mana?

Vicky Laurentina
Content creator
6 Agustus 2021 19:15 WIB
ยท
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Vicky Laurentina tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Mencari agen TIKI terdekat kadang-kadang sulit juga, karena ternyata tidak semua kecamatan memiliki agen jasa pengiriman kurir TIKI.
ADVERTISEMENT
Padahal mengirim paket sudah menjadi kebutuhan para bisnis di masa kini, bahkan tidak jarang para bisnis harus mengirim paket ke luar provinsi. Memilih ekspedisi untuk kirim barang ke luar provinsi ini tentu tidak boleh main-main. Sebaik-baiknya langkah yang dipilih ialah memilih agen ekspedisi yang sudah berpengalaman lama, misalnya TIKI yang sudah menjadi agen ekspedisi selama 50 tahun.
Umumnya, para pengusaha yang perlu mengirim paket melalui TIKI, umumnya mencari agen TIKi dengan cara googling. Sebagian besar agen TIKI umumnya sudah memiliki akun Google My Business, sehingga alamat kantor agennya lebih mudah didatangi.
Agen TIKI terdekat juga bisa diperoleh dengan membuka website tiki.id. Pada halaman depan website ini, kita bisa menemukan kolom Cek Lokasi, lalu masukkan kota tempat kita tinggal, kemudian tekan icon Cek. Maka website ini akan menunjukkan lokasi agen TIKI terdekat dengan kita, lengkap dengan lokasinya pada peta Google Maps.
ADVERTISEMENT
Tetapi kebutuhan para pengusaha pada masa kini sudah makin spesifik. Situasi memaksa para pengusaha untuk tidak meninggalkan kantor mereka meski hanya untuk mengirimkan paket. Karena banyak sekali waktu yang harus terbuang hanya demi mengantarkan paket ke agen ekspedisi. Maka solusinya adalah menggunakan jasa ekspedisi yang bersedia menjemput paket di rumah.
TIKI telah menjawab tantangan ini dengan meluncurkan fasilitas TIKI Jemput Online. Saya menggunakan fasilitas TIKI Jemput Online untuk mengirimkan paket ke luar kota. Kabar baiknya adalah fasilitas ini gratis.
Memesan ekspedisi dari smartphone. Sumber foto: xframe.io
Pertama-tama, kita perlu mengunduh aplikasi TIKI dulu pada smartphone kita, lalu masuk ke menu JEMPOL. Di menu tersebut, kita masukkan alamat penjemputan paket kita, dan juga masukkan alamat pengirimannya. Kita juga bisa mendapatkan informasi berapa harga ongkos kirim yang harus kita bayar.
ADVERTISEMENT
Nah, tidak perlu lagi kan mencari-cari agen TIKI terdekat? Cukup gunakan TIKI Jemput Online dan kita bisa lebih efektif menggunakan waktu tanpa harus bepergian untuk mendatangi agen ekspedisi.