Konten dari Pengguna

Kali Ini Viral Gokana Minta Jangan Pesan di Restorannya, Kok Bisa?

Viral Food Travel
Berita viral seputar Food dan Travel
5 November 2020 11:42 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Viral Food Travel tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Suasana Gokana Resto Foto: Instagram @gokanaresto
zoom-in-whitePerbesar
Suasana Gokana Resto Foto: Instagram @gokanaresto
ADVERTISEMENT
Foto pengumuman viral yang dilakukan Burger King telah menjadi tren baru, dan cara ini juga diikuti oleh Gokana. Sebelumnya, restoran cepat saji Burger King mengunggah poster tulisan yang mendukung pelanggannya untuk berbelanja di kompetitornya, McDonald’s. Tidak disangka, unggahan di akun Instagram Burger King tersebut menjadi viral dan disukai lebih dari 290 ribu kali.
ADVERTISEMENT
Tidak mau ketinggalan, Gokana juga ikut mengunggah foto poster pengumuman di Instagram resminya —lucunya dengan gaya yang berbeda.
Poster berjudul “Jangan Order Gokana” itu memiliki urutan penulisan yang mirip dengan poster Burger King. Poster diawali dengan judul yang mengagetkan. Setelah itu, Gokana memperjelas maksud judul yang mereka pakai.
“Buat Gokana-san yang setia untuk memesan makanan favoritnya di GOKANA, kami cuma mau minta tolong: JANGAN CUMA ORDER DARI GOKANA SAJA,” tulis @gokanaresto di paragraf pertama.
Tulisan dilanjutkan dengan anjuran untuk memesan dari restoran lain. Berbeda dengan Burger King, Gokana menganjurkan pelanggannya untuk memesan makanan dari beberapa restoran yang masih satu manajemen dengan mereka; ada Raa Cha, BMK Baso Mie Kopi, Platinum Resto, dan tempat makan lainnya.
ADVERTISEMENT
Walau hanya menyebutkan restoran satu grup mereka, pihak Gokana juga tetap mengingatkan para pelanggan untuk membantu bisnis makanan di tengah pandemi.
“Tak hanya itu, masih banyak warteg, warung pinggir jalan atau restoran kecil lainnya yang sedang kesulitan dan butuh bantuan kalian semua,” lanjut narasi dalam poster itu.
Poster ini ditutup dengan harapan Gokana serta cara-cara membantu bisnis FnB. Restoran ala Jepang tersebut menyarankan pelanggan untuk memesan takeaway atau lewat layanan pesan antar, sekaligus membantu ojek online.
Poster pengumuman. Foto: @gokanaresto /Instagram
Unggahan Instagram ini juga menimbulkan berbagai reaksi netizen —ada yang bingung karena Gokana menyebutkan restoran satu grupnya, tetapi ada yang masih suportif.
“Mau satu perusahaan atau beda perusahaan, gak apa-apa selama itu untuk kebaikan dan tidak ada yang dirugikan. Kita sama-sama saling mendoakan, saling support karena itu yang penting disaat seperti ini,” tulis @nanialpian.
ADVERTISEMENT
“Kalau berani bilang hokben baru oke!” komentar @ariantostagram. Gokana membalas dengan tulisan lucu, “Hokben udah disebut kak sama @burgerking.id,” begitu kata admin resto itu.