Menu MiMuMe dan Harganya, Kuliner Mie Murah yang Enak

Berita viral seputar Food dan Travel
Konten dari Pengguna
12 Januari 2023 14:48
ยท
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Viral Food Travel tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Menu MiMuMe. Foto: Pexels
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Menu MiMuMe. Foto: Pexels
Satu lagi restoran di Ciledug yang bisa kamu jadikan tempat nongkrong, MiMuMe, akronim dari Mie Murah Meriah. Sesuai namanya, menu MiMuMe berisi sejumlah mie yang dibanderol dengan harga murah.
Tak hanya bakmie, ada pula dimsum dan minuman yang bikin pengalaman makan jadi puas. Semuanya terjangkau. Rentang harganya ada di angka Rp 5.500 sampai Rp 13.200 saja.
MiMuMe ini viral banget, lho, di media sosial. Banyak yang memuji kelezatannya padahal harganya murah. Bikin kenyang juga!

Lokasi Kedai MiMuMe

Kamu tertarik berkunjung ke MiMuMe? Kamu bisa langsung kunjungi restorannya yang berlokasi di Jl Raden Patah Rt.004 Rw 001 Parung Serab, Ciledug, Tangerang.
Tempatnya luas, kamu bisa ajak keluarga atau teman-teman ke sana. Terdapat area outdoor yang bikin suasana lebih adem.
Kamu bisa datang setiap hari, karena kedainya buka setiap hari mulai pukul 11:00 WIB hingga 23.00 WIB.
Baru-baru ini, MiMuMe juga membuat cabang pertamanya di Citra, Kalideres. Jadi buat warga Kalideres, kamu bisa cobain mie viral sekarang juga.
Kalau enggak bisa bisa langsung datang ke restoran, kamu bisa melakukan pembelian secara online, melalui layanan pesan antar online.
Oh iya, buat yang mau ke restoran, pastikan kamu datang lebih awal, ya. Jangan datang pas lagi lapar-laparnya, karena antrean di MiMuMe cukup panjang.
Tertarik kan mencicipi MiMuMe? Sebelum ke kedainya, ketahui dulu apa saja menu yang terdapat di MiMuMe. Berikut daftar menu MiMuMe dan harganya.

Mie Mimume

  • Mie Tuyul (Mimume original mie polos. Topping ayam, pangsit ayam, dan kulit pangsit) Rp13.200
  • Mie Kunti (Mimume mie pedas gurih, dengan topping ayam, pangsit ayam dan kulit pangsit) Rp13.200
  • Mie Gundo (Mimume mie pedas manis, dengan topping ayam, pangsit ayam dan kulit pangsit) Rp13.200
Semua mie MiMuMe tersedia dalam beberapa level, ya. Kalau kamu enggak kuat makan pedas, kamu bisa pesan level satu saja. Semakin tinggi levelnya, artinya semakin pedas.

Dimsum

  • Pangsit Ayam (4pcs) Rp 12.100
  • Dimsum Siomay Ayam Rp 12.100
  • Dimsum Lumpia Nori Jepang (Ayam) Rp 12.100
  • Lumpia Tahu Ayam Rp 12.100
  • Dimsum Rambutan Ayam Rp 12.100
  • Lumpia Udang Rp 12.100

Minuman

  • Sakura (minuman strawberry dengan jelly, natadecoco, dan Selasih) Rp 10.500
  • Mark Kiss (minuman markisa dengan jelly, natadecoco, dan selasih) Rp 10.500
  • Es Sundel Bolong (Mimume moka susu spesial) Rp 9.000
  • Orange Rp 6.400
  • Kopi Special Mimume Rp 10.000
  • Vanilla Latte (kopi spesial Mimume dengan vanilla dan susu) Rp 10.000
  • Es Teh Lemon Rp 6.400
  • Teh Tarik Rp 7.500
  • Milo Rp 10.500
  • Kopi Susu Gula Aren Rp 10.500
Nah, itu dia menu Mimume! Harga di atas bisa saja berubah sewaktu-waktu, ya, tergantung kebijakan dari Mimume. Selamat mencoba kuliner mie viral ini!
(DEL)
Berapa harga mie viral MiMuMe?
chevron-down
MiMuMe buka jam berapa?
chevron-down
Berapa harga dimsum MiMuMe?
chevron-down