Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Konten dari Pengguna
Restoran Ramah Anak di Bogor, Ini Lima Rekomendasinya
18 Juli 2022 13:06 WIB
·
waktu baca 4 menitTulisan dari Viral Food Travel tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Makan bersama adalah kesempatan untuk menikmati waktu berkualitas bareng keluarga, oleh karena itu jangan sembarangan memilih restoran. Menjamurnya restoran dengan desain yang cantik dan area yang luas, bukan berarti semuanya cocok untuk dikunjungi keluarga.
ADVERTISEMENT
Tapi jangan khawatir, sekarang ada banyak, kok, restoran yang family friendly. Apalagi di area yang kaya pariwisata, seperti Bogor misalnya.
Salah satu ciri restoran yang family friendly adalah tersedianya fasilitas area bermain untuk anak. Restoran akan menunjukkan bahwa makan di tempat mereka tidak hanya nyaman bagi orang dewasa, tapi juga nyaman untuk si kecil.
Restoran Ramah Anak di Bogor
Nah, buat kamu yang tinggal di Bogor atau yang sedang liburan ke Bogor, ada lima rekomendasi restoran ramah anak untukmu. Kamu bisa pilih salah satunya untuk jadi tempat kamu dan keluarga menghabiskan waktu bersama.
1. Cimory Riverside
Tidak banyak tempat makan yang memiliki panorama aliran sungai di sisinya, makanya kamu wajib mengunjungi Cimory Riverside. Makan diiringi suara gemericik air sungai yang menenangkan, pastinya akan jadi pengalaman tak terlupakan.
ADVERTISEMENT
Dikutip dari laman resmi Cimory, Cimory Riverside didirikan pada tahun 2012, letaknya ada di tepi aliran sungai Ciliwung, di jalur utama menuju Puncak, tepatnya di Jalan Raya Puncak KM 76, Desa Cipayung, Megamendung, Puncak, Bogor. Jam operasional restoran ini mulai dari pukul 08.00 hingga 22.00
Tak perlu ragu untuk mengajak seluruh anggota keluarga ke sini, termasuk si kecil. Di Cimory Riverside disediakan fasilitas playground yang bertema sapi. Tidak hanya itu, di restoran ini si kecil juga bisa menemukan berbagai macam binatang, seperti ikan, rusa, dan sapi.
2. Dulang Restaurant
Makan dengan panorama alam Pasundan dan pemandangan sungai Cisampai bisa kamu temukan di Dulang Restaurant. Udaranya yang sejuk dan makanannya yang lezat pasti bikin kamu pengin datang lagi.
ADVERTISEMENT
Di samping pemandangan yang indah, bangunan restoran ini juga memiliki daya tarik tersendiri. Interior dan furniture yang digunakan restoran ini sebagian besar dari kayu, sehingga memberi kesan hangat.
Di restoran ini juga terdapat taman kecil dan kolam. Si kecil bisa membeli makanan ikan kemudian memberi makan ikan yang terdapat di kolam. Selain itu, si kecil juga dimanjakan dengan fasilitas playground yang cukup lengkap, mulai dari perosotan hingga ayunan.
Dulang Restaurant terletak di Jalam Raya Puncak KM. 83,7 Cisarua, Tugu Selatan, Cisarua, Bogor, Jawa Barat. Tempat ini memiliki jam operasional dari 11.00 hingga 23.00.
3. Rumah Air Resto
Berkonsep “Eating, Meeting, Playing”, restoran ini sudah pasti cocok untuk dikunjungi keluarga yang memiliki si kecil. Rumah Air Resto tidak hanya menawarkan makanan enak dengan harga terjangkau, tapi juga sejumlah permainan yang bisa dinikmati si kecil, seperti mengendarai kuda, naik becak, crazy ball, bebek gowes, outbound, memancing, dan panahan.
ADVERTISEMENT
Memasuki restoran ini enggak butuh tiket masuk, kok. Pengunjung hanya perlu duduk dan memesan makanan. Namun, untuk wahananya dikenakan biaya tertentu.
Kalau tertarik untuk berwisata di sini, kamu bisa ke alamat Jl. Bogor Nirwana Residence Jl. Boulevard CBD, RT.01/RW.06, Mulyaharja, Kec. Bogor Selatan, Kota Bogor, Jawa Barat 16135. Rumah Air buka setiap hari mulai pukul 10:00 hingga 18:00.
4. De'Leuit Resto
Berada di daerah Bogor Timur, De’Leuit Resto adalah tempat makan yang menawarkan menu makanan khas Nusantara dan masakan Oriental dengan cita rasa Sunda.
Fasilitas yang ditawarkan De’Leuit sangat menunjang kenyamanan keluarga, seperti area makan yang luas, ruang meeting eksklusif, serta area bermain anak yang terdapat beragam perosotan.
Restoran ini beralamat di Jalan Pakuan No.3, Bogor. Jam operasionalnya mulai dari pukul 10:00 hingga 20:30, restoran ini buka setiap hari. Untuk harga makanannya sendiri, kamu enggak perlu khawatir karena harganya di bawah Rp 100.000, kok.
ADVERTISEMENT
5. Kluwih Sunda
Kluwih Sunda adalah restoran yang terletak di kawasan Baranangsiang, Bogor Timur. Dikutip dari laman resmi Kluwih Sunda, restoran ini mengeklaim diri sebagai satu-satunya restoran sunda yang menyajikan menu makanan dan minuman sunda asli dengan resep yang terjaga turun temurun.
Meskipun menu makanannya memang sangat tradisional, tapi bangunan restoran ini sendiri sangat cantik dan modern. Dipenuhi berbagai tanaman hijau dan ornamen kayu, perpaduan yang menarik dan bikin nyaman. Selain itu, terdapat pula playground untuk si kecil, jadi keluarga tidak perlu khawatir si kecil akan bosan di restoran ini.
Kluwih Sunda buka setiap hari Senin sampai Jumat pukul 11:00 siang sampai 21:00 malam, Bunda. Untuk akhir pekan, Kluwih Sunda buka lebih pagi yakni pada pukul 10:00 pagi hingga 21:00 malam.
ADVERTISEMENT
Nah, itu dia lima rekomendasi restoran ramah anak di Bogor yang wajib kamu kunjungi. Jangan sampai pengalaman makan hanya nyaman untuk orang dewasa dan membuat si kecil gelisah, jadi bijaklah dalam memilih restoran.
(ADS)