Tempat Makan di Sentul, Ini 5 Lokasi yang Punya Pemandangan Super Cantik

Viral Food Travel
Berita viral seputar Food dan Travel
Konten dari Pengguna
6 April 2022 11:54 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Viral Food Travel tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi tempat makan di Sentul Foto: Instagram/ @tamanfathan_hambalang
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi tempat makan di Sentul Foto: Instagram/ @tamanfathan_hambalang
ADVERTISEMENT
Ada banyak tempat makan di Sentul dengan pemandangan indah yang wajib kamu coba, nih. Terletak tidak jauh dari Bogor, daerah Sentul yang memiliki udara sejuk ini semakin menyita perhatian.
ADVERTISEMENT
Dikenal dengan arena sirkuitnya, Sentul juga memiliki ragam kuliner menggoyang lidah. Bukan hanya itu, deretan restoran di Sentul juga banyak yang menawarkan view cantik nan romantis. Cocok banget nih, untuk kamu nikmati bareng orang terkasih.
Buat kamu yang ingin memanjakan mata sekaligus perut, rekomendasi tempat makan di Sentul berikut ini bisa jadi pilihannya. Apa saja? Yuk, kita simak ulasan di bawah ini.

Tempat Makan di Sentul

1. Kampoeng Koneng

Ingin merasakan suasana desa dengan gubug-gubug khas Sunda? Datang saja ke restoran Kampoeng Koneng yang berlokasi di Jalan Tapos, Bojong Koneng, Sentul Selatan, Bogor.
Restoran satu ini cocok banget buat kamu yang ingin makan bareng keluarga. Kampoeng Koneng menyediakan ragam menu khas Sunda, seperti nasi liwet, gurame bakar, dan sate tulang ayam.
ADVERTISEMENT
Hidanganmu makin sempurna dengan kehadiran sambal hijaunya yang terkenal nikmat. Meski bergaya tradisional, tempat satu ini juga menawarkan suasana romantis di malam hari dengan lampu-lampu yang menghiasinya.

2. Mandapa Kirana

Kalau tempat satu ini, cocok banget nih buat kamu yang lagi rindu suasana Bali, tapi tidak memiliki cukup waktu untuk mengunjunginya. Mandapa Kirana merupakan sebuah resort bertema Bali yang terletak di Jalan Raya Bojong Koneng, Kec. Babakan Madang, Sentul Selatan, Kabupaten Bogor.
Kamu bisa menemukan replika Pura Lempuyang Luhur Bali yang terkenal itu di tempat satu ini. Bukan hanya sebagai tempat penginapan, Mandapa Kirana juga memiliki restoran yang dibuka untuk umum.
Mandapa Kirana menyajikan berbagai menu, mulai dari Indonesia, western, hingga Asia. Salah satu menu andalannya yang wajib kamu coba, yakni salmon grill. Selain menyantap hidangan lezat, kamu juga akan dimanjakan dengan pemandangan Gunung Pancar dan Curug Bidadari.
ADVERTISEMENT

3. Taman Fathan Hambalang

Gak kalah cantik, ada Taman Fathan Hambalang yang juga wajib masuk list kamu, nih! Taman Fathan Hambalang berada di lokasi Agrowisata Vila Bukit Hambalang. Tempat makan satu ini menawarkan panorama super cantik, dengan hamparan pegunungan hijau yang indah.
Didominasi oleh barisan bangku berwarna putih, kamu bisa menikmati pemandangan dari atas bukit sambil menyantap berbagai hidangan dengan harga terjangkau.
Tertarik mencobanya? Jangan lupa mengunjungi Taman Fathan Hambalang yang berlokasi di Hambalang, Kec. Citeureup, Bogor 16810 (patokan Kantor Desa Hambalang).

4. Anthology Coffee & Tea

Kalau rekomendasi selanjutnya, cocok banget nih buat kamu yang ingin ngopi atau ngeteh sambil kongkow bareng sahabat. Anthology Coffee & Tea merupakan cafe yang menawarkan pemandangan indah Danau Teratai Sentul.
Terdiri dari dua lantai dengan area yang cukup luas, suasana cozy bisa kamu rasakan saat mengunjungi tempat satu ini. Ditambah dengan pepohonan hijau yang mengelilinginya, membuat tempat ini semakin terasa sejuk dan asri.
ADVERTISEMENT
Buat kamu yang ingin refresh otak, jangan lupa mengunjungi Anthology Coffe & Tea yang beralamat di Kompleks Danau Teratai, Jln. MH. Thamrin, Babakan Madang, Bogor.

5. Popolo Coffee

Satu lagi cafe hits di Sentul yang wajib kamu kunjungi, yaitu Popolo Coffee. Dengan tema open space, kamu bisa merasakan sensasi unik ngopi di "rumah kaca". Hal tersebut lantaran cafe ini dikelilingi dinding kaca transparan dengan vertikal garden yang semakin mempercantik tempat satu ini.
Cocok jadi tempat kongkow, kamu dapat mengunjunginya di Taman Budaya Sentul, Jl. Siliwangi No.1, Sentul City, Bogor.
Itulah beberapa rekomendasi tempat makan di Sentul yang super aesthetic dengan pemandangan memanjakan mata. Jadi, mau makan di mana, nih?
(AFG)