Konten dari Pengguna

Teknik Merebut Bola dalam Permainan Sepak Bola

27 Juli 2021 18:17 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Viral Sport tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Teknik Merebut Bola (Sumber: Unsplash)
zoom-in-whitePerbesar
Teknik Merebut Bola (Sumber: Unsplash)
ADVERTISEMENT
Teknik merebut bola dalam permainan sepak bola sangat beragam. Sebab, teknik ini harus dikuasai oleh para pemainnya agar bisa bertanding dengan baik. Dengan begitu, kamu bisa merebut bola dari lawan dengan mudah.
ADVERTISEMENT
Umumnya, teknik ini digunakan oleh seorang pemain bertahan. Hal itu karena mereka harus pandai membaca pergerakan lawan dan mengetahui kapan bola harus direbut.
Selain itu, teknik ini juga dapat menghentikan alur bola dari lawan yang ingin mengirim umpan kepada rekannya. Caranya, cukup hentikan bola menggunakan kaki sebelum sampai ke kaki lawan.
Hal yang harus diperhatikan dalam teknik ini adalah pemain hanya boleh merebut bola dan bukan kaki lawan. Jika salah langkah, tindakan tersebut bisa dianggap sebagai pelanggaran oleh wasit.
Supaya lebih jelas, berikut ini adalah teknik dasar merebut bola dalam permainan sepak bola.

Pengertian Teknik Merebut Bola dalam Sepak Bola

Ilustrasi teknik merebut bola dalam olahraga sepak bola. (Pexels/Omar Ramadan)
Berikut ini beberapa teknik dasar merebut bola dalam sepak bola:
ADVERTISEMENT

1. Merebut Bola Sambil Berdiri

Teknik dasar merebut bola dalam permainan sepak bola yang pertama adalah sambil berdiri. Teknik ini umumnya dilakukan jika bola masih terjangkau atau berada dalam jangkauan kaki.
Saat melakukan teknik merebut bola ini, pemain bisa menerapkannya dari arah samping kiri, kanan, atau depan. Biasanya, pemain menggunakan teknik ini saat berduel satu lawan satu dengan pemain lawan. Berikut ini adalah cara melakukannya:
ADVERTISEMENT

2. Merebut Bola dengan Meluncur atau Sliding

Teknik Sliding (Sumber: Pixabay)
Sliding tackle merupakan teknik merebut bola dengan cara meluncur. Teknik ini bertujuan untuk merebut bola atau menjauhkan bola dari pemain lawan.
Sliding kerap dilakukan karena menjadi upaya untuk mempertahankan wilayahnya agar tidak diserang yang bisa saja membahayakan gawang timnya, kemudian berujung dengan gol.
Sebelum melakukan tackle dengan baik, pastikan dulu posisi area bola dan ke mana harus membuang bola tersebut. Berikut ini adalah beberapa jenis sliding dalam permainan sepak bola:
Teknik ini bertujuan untuk merebut bola tanpa kehilangan kendali pada kakinya. Caranya, jaga keseimbangan dengan menempatkan kaki kiri yang baik.
Saat pemain lawan datang membawa bola dari arah depan, gerakan pemain lawan bisa dihalangi dengan cara menjatuhkan tubuhnya. Kemudian, gerakkan kaki kanan tegak lurus (kaki kanan yang bebas) secara cepat ke arah pemain lawan dengan tetap bertumpu pada kaki.
ADVERTISEMENT
Cara ini bisa dilakukan dengan menusuk bola melalui kaki. Sementara itu, bola sedang dalam pengawasan pihak lawan. Dengan teknik ini, bola diharapkan dapat lepas dan menjauh dari kaki pemain lawan.
Teknik dasar merebut bola dalam sepak bola ini terbilang cukup efektif untuk menghentikan serangan lawan. Teknik ini bisa dilakukan apabila posisi pemain sudah cukup jauh dari gawang, kemudian pemain lawan sudah masuk ke area kotak penalti.
Gerakan ini mirip dengan tekel teknik blok dan tusukan. Namun, pemain harus bergerak meluncur terlebih dahulu untuk mengadang pergerakan bola yang dibawa pemain lawan karena jaraknya sudah cukup jauh.
Demikian penjelasan mengenai teknik merebut bola dalam permainan sepak bola. Teknik merebut bola harus dilakukan secara hati-hati, karena dapat dianggap sebagai pelanggaran.
ADVERTISEMENT
(ANH)