Akibat Pakai Kosmetik Kedaluwarsa, Wajah Wanita Ini Bengkak dan Bernanah

Viral
For Your Eyes Only. Akun ini dijalankan oleh Mineral 1 dan Mineral 2 (Mimin Viral)
Konten dari Pengguna
22 Januari 2021 15:03 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Viral tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Dok. Twitter @hoossytutu
zoom-in-whitePerbesar
Dok. Twitter @hoossytutu
ADVERTISEMENT
Pemakaian kosmetik yang telah lewat tanggal kedaluwarsa bisa berakibat serius. Masa pakai tersebut ada sebagai penjamin keamanan untuk penggunaan produk yang wajib dicantumkan produsen.
ADVERTISEMENT
Menurut hasil penelitian tim ilmuwan London Metropolitan University, produk kecantikan yang telah kedaluwarsa dalam sampel penelitian tersebut mengandung bakteri Enterococcus faecalis yang tergolong berbahaya.
Bakteri ini merupakan penyebab penyakit meningitis dan septikemia. Tak hanya itu, Enterococcus faecalis merupakan salah satu penyebab terbesar kematian pada bayi baru lahir.
Salah satu unggahan pengguna Twitter dengan username @hoossytutu kembali mengingatkan bahaya penggunaan kosmetik kedaluwarsa. Ia membagikan beberapa potret wajahnya sendiri usai menggunakan make-up remover dan foundation kedaluwarsa.
"Tolong check dulu tanggal expired makeup kalian biar gak breakout, bengkak, luka, dan bernanah," tulisnya dalam laman caption.
Ia menjelaskan, dirinya memang tidak mengecek tanggal expired kosmetik sebelum memakainya. Usai pemakaian, wajahnya langsung membengkak dan timbul ruam merah.
ADVERTISEMENT
Unggahannya ini pun mendapat beragam respons dari warganet.