Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
Konten dari Pengguna
Rekam Korban Bunuh Diri di Jepang, Youtuber Ini Dikritik Pedas Oleh Netizen
2 Januari 2018 15:01 WIB
Diperbarui 14 Maret 2019 21:12 WIB
Tulisan dari VVibu tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Awal tahun ini netizen dihebohkan aksi seorang Youtuber yang merekam dan mengunggah video yang memperlihatkan seseorang yang sudah meninggal dalam kondisi gantung diri di 'hutan bunuh diri' yang berada di Jepang.
ADVERTISEMENT
Seperti dilansir dari Dailymail, Youtuber bernama Logan Paul ini mengunggah video klip berdurasi 15 menit pada hari minggu yang memperlihatkan dirinya dan beberapa temannya berjalan menyusuri hutan aokigahara. Hutan yang terletak di dekat gunung Fuji ini terkenal sebagai ‘hutan bunuh diri’ lantaran banyaknya jumlah orang yang memutuskan untuk mengakhiri hidupnya disana.
Dalam video tersebut Logan dan teman-temannya menemukan seorang pria yang menggantung dirinya di sebuah pohon. "Apa kita baru saja menemukan mayat di hutan bunuh diri?" Logan bertanya kepada seorang pria yang tampaknya menjadi guide mereka untuk melewati hutan.
“Yo, kamu masih hidup? Kamu bercanda kan?” Logan terdengar berteriak kepada pria yang sudah tidak bergerak lagi. “Ada banyak hal yang melintas di benakku. Ini pertama kalinya,” ujar Logan, sebelum meminta seseorang memanggil polisi.
ADVERTISEMENT
Logan melanjutkan mengambil gambar lebih dekat, dan melihat bahwa tangan pria tersebut berubah warna menjadi ungu dan mengira bahwa pria tersebut bunuh diri di hari yang sama. Logan kemudian melanjutkan mengatakan bahwa “Bunuh diri bukanlah kelakar. Depresi dan penyakit mental bukanlah lelucon.”
Namun menjelang akhir video, salah seorang teman Logan terdengar mengatakan, “Aku merasa gak enak”. Logan kemudian membalas “Apa kamu gak pernah berdiri disamping orang mati?” Dia kemudian tertawa sebelum mengatakan bahwa vlog ini harusnya berisi lelucon.
Tidak lama setelah video tersebut diunggah netizen melontarkan banyak kritik pedas, sangat banyak sampai Logan memutuskan untuk menghapus video itu dari kanal Youtubenya.
Kritik datang dari penonton video itu, sesama Youtuber hingga bintang film Hollywood. Jenny Nicholson menuliskan “Aku pikir Logan Paul terlalu bodoh untuk memahami empati.” Seorang Youtuber, Corinna Kopf yang kehilangan saudaranya karena kasus bunuh diri mengatakan bahwa dirinya “Jijik dengan situasi ini.”
ADVERTISEMENT
Bintang Breaking Bad, Aaaron Paul mengatakan bahwa Logan “sampah sejati” dan dia pantas “membusuk di neraka.” Artis Sophie Turner yang membintangi Game of Thrones juga menyebut Logan seorang “Idiot” yang tidak pantas tenar.
Youtuber yang berasal dari Los Angeles ini kemudian mengunggah permohonan maafnya, mengatakan bahwa dirinya “minta maaf” dan dirinya tidak pernah dikritik seperti ini sebelumnya lantaran belum pernah membuat kesalahan serupa.
Logan menuliskan bahwa dia mengunggah video itu bukan dengan tujuan untuk mendapatkan penonton, namun karena ingin membuat gelombang positif di internet dan meningkatkan kesadaran betapa pentingnya pencegahan bunuh diri.
Sumber: VVibu