Tawaran Khusus dari Bank Mandiri di Hari Belanja Diskon Indonesia

17 Juli 2017 18:52 WIB
comment
2
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Gedung Bank Mandiri. (Foto: Wikimedia Commons)
zoom-in-whitePerbesar
Gedung Bank Mandiri. (Foto: Wikimedia Commons)
ADVERTISEMENT
Bank Mandiri ikut andil dalam pelaksanaan Hari Belanja Diskon Indonesia (HBD Indonesia) 2017. Rencananya sepanjang HBD Indonesia, Bank Mandiri akan memberikan kemudahan dan benefit tambahan bagi para nasabahnya.
ADVERTISEMENT
Senior Vice President Bank Mandiri, Vira Widiyasari, menjelaskan nasabah Bank Mandiri selama HBD Indonesia dapat menikmati berbagai benefit. Di antaranya, tambahan potongan harga dengan melakukan pembayaran melalui debit, kartu kredit, e-money, e-cash, fiestapoin, dan mendapatkan cicilan 0 persen hingga 12 bulan dengan kartu kredit, serta benefit lainnya.
"Bank Mandiri mendukung penuh pelaksanaan HBD Indonesia 2017 ini, dengan menyediakan kemudahan dan benefit tambahan untuk pengunjung dan tentunya nasabah Bank Mandiri," ujar Vira saat ditemui di kantor Kementerian Perdagangan, Jalan Ridwan Rais, Jakarta, Senin (17/7).
Selain berbagai benefit, Bank Mandiri juga memberikan kemudahan layanan transaksi (transaction banking) sepanjang HBD Indonesia di Gambir Expo. Seperti penambahan mesin Anjungan Tunai Mandiri (ATM) yang dapat digunakan untuk pengambilan uang tunai dan top up e-money.
ADVERTISEMENT
Vira berharap dengan adanya 20 juta nasabah Bank Mandiri yang terlibat di HBD Indonesia, maka dapat meningkatkan event awareness dari Bank Mandiri dan HIPPINDO bagi perekonomian Indonesia.
Papan promosi diskon akhir tahun (Foto: Aditia Noviansyah/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Papan promosi diskon akhir tahun (Foto: Aditia Noviansyah/kumparan)
"Bank Mandiri bisa diajak berkolaborasi di event ini maka diharapkan event ini bisa sukses dan meningkatkan event awareness," pungkas Vira.
Selain Bank Mandiri, sejumlah kementerian juga turut berpartisipasi dalam HBD Indonesia. Seperti Kementerian Pariwisata, Kementerian Perdagangan, Kementerian Perindustrian, Kementeria Koperasi dan UKM, asosiasi terkait, pemerintah daerah DKI Jakarta, dan pihak lainnya.
Sebagai informasi, HBD Indonesia 2017 digelar untuk memperingati Hari Kemerdekaan Indonesia ke-72, mulai dari tanggal 15 hingga 27 Agustus 2017. Akan ada diskon hingga 72 persen dan promo beli 2 bayar Rp 72.000 di berbagai mal, ruko, hingga bandara seluruh Indonesia.
ADVERTISEMENT
Berikut rangkaian acara HBD Indonesia 2017:
Pra Acara HBD Indonesia pada tanggal 13 Agustus 2017, akan dilaksanakan kegiatan fun run "HBD Run to Shop-The Urban Trail", pada saat Car Free Day (CFD) di Bundaran Hotel Indonesia, Jakarta,
Peresmian acara HBD Indonesia 2017 oleh Presiden Joko Widodo di Gambir Expo, pada tanggal 15 Agustus 2017,
Pemberian diskon belanja hingga 72 persen dan promo belanja beli 2 bayar Rp 72.000 di mal, ruko, hingga bandara seluruh Indonesia mulai tanggal 17 hingga 20 Agustus 2017,
Hiburan menarik lainnya, seperti festival belanja, kuliner, musik, peragaan busana, musik, talkshow, dll di Gambir Expo mulai tanggal 15 hingga 27 Agustus 2017,
Peringatan Hari Kemerdekaan Indonesia ke-72 oleh anggota HIPPINDO dan perlombaan khas 17 Agustus, serta kuliner tradisional di Gambir Expo, pada tanggal 17 Agustus 2017,
ADVERTISEMENT
Parade kostum dari Jember Fashion Carnival di Gambir Expo, pada tanggal 15 hingga 17 Agustus 2017.