Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.94.1
Konten dari Pengguna
Fenomena Pendidikan di Indonesia
7 Maret 2021 11:58 WIB
Tulisan dari Wildan Mutaqin tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Pendidikan merupakan salah satu unsur fundamental dalam kehidupan manusia. Di Indonesia terdapat tiga jalur pendidikan yang dapat ditempuh yakni informal, formal, dan non formal. Sekolah sebagai lembaga pendidikan formal diharapkan memiliki kualitas yang baik sehingga mampu memenuhi kebutuhan masyarakat sehingga bisa terciptanya generasi yang hebat selanjutnya.
ADVERTISEMENT
Tapi bagaimanakah peran pendidikan di Indonesia?
Peran pendidikan di Indonesia sampai saat ini belumlah maksimal karena masih banyak problem-problem yang belum terselesaikan di dunia pendidikan di negeri ini, tercatat dalam survei kualitas pendidikan yang di keluarkan oleh Programme For International Student Assessment (PISA), Indonesia menempati peringkat ke 72 dari 77 negara.
Melihat data di atas sungguh amatlah miris lembaga pendidikan yang seharusnya bisa menjadi ujung tombak pada kemajuan negeri ini agar terciptanya generasi-generasi hebat ke depannya, tapi memiliki kualitas peringkat yang sangat buruk di tingkat dunia, harusnya pemerintah bisa bergerak secara maksimal untuk membenahi pendidikan di Indonesia agar pendidikan di Indonesia memiliki kualitas yang sangat baik, agar setiap tahun tercipta generasi-generasi yang hebat. Harusnya Indonesia bisa belajar dari negara tetangga yang pendidikannya lebih baik seperti Malaysia atau bahkan negara Singapura yang menepati peringkat nomor dua teratas, karena mempunyai sistem pendidikan yang sangat matang.
ADVERTISEMENT
Pendidikan adalah masa depan bangsa yang di mana harus kita siapkan semuanya harus kita maksimalkan mulai dari kualitas guru, sistem pendidikan yang tidak membelenggu dan juga fasilitas yang memadai agar bisa tercipta generasi-generasi yang cerdas, hebat dan sesuai dengan harapan bangsa.
Problematika Pendidikan yang masih harus di perbaiki menjadi catatan penting untuk Indonesia karena Pendidikan yang buruk akan menciptakan generasi yang buruk selanjutnya. menurut data Komisi Nasional Perlindungan Anak merilis data bahwa 62,7 persen remaja SMP di Indonesia sudah tidak perawan, 93,7 persen siswa SMP dan SMA pernah melakukan ciuman, 21,2 persen remaja SMP dan SMA pernah melihat film porno. Survei dari Badan Narkotika Nasional (BNN) dan Lembaga Ilmu pengetahuan Indonesia (LIPI) menunjukkan 2,3 juta pelajar atau mahasiswa di Indonesia pernah mengonsumsi narkotika, angka itu setara dengan 3,2 persen dari populasi pemakai narkoba.
ADVERTISEMENT
Melihat data di atas lembaga Pendidikan yang seharusnya bisa mendidik anak bangsa dengan akhlak, moral dan karakter yang baik sudah tidak tercerminkan dan gagal dalam menjalankan tugasnya rusaknya generasi bangsa, bahkan di dunia Pendidikan sekalipun. Lantas mau di bawa ke mana masa depan negeri ini jika generasi-generasi selanjutnya rusak moralnya, karakternya dan bahkan rusak akhlaknya, katanya lembaga pendidikan yang mendidik anak bangsa menjadi generasi yang hebat tapi faktanya tidak seperti itu, pendidikan yang katanya mencerdaskan anak bangsa tapi gagal melaksanakan tugasnya, sudah saatnya pemerintah sadar bahwa Pendidikan di Indonesia banyak yang harus segera di benahi sebelum generasi-generasi selanjutnya tambah rusak moral, karakter dan akhlaknya karena negeri ini merindukan generasi yang hebat selanjutnya.
ADVERTISEMENT
Pendidikan sebagai ujung tombak masa depan negeri ini harus segera dibenahi, orang tua yang menyekolahkan anak-anaknya ke lembaga pendidikan agar anak-anaknya bisa menjadi anak yang baik, dan memilik karakter, moral maupun akhlak yang baik sehingga bisa membuat mereka bangga. Orang tua berharap penuh kepada lembaga pendidikan agar bisa mencerdaskan anak-anak bangsa dan semoga pemerintah bisa segera memaksimalkan Pendidikan yang lebih di Indonesia.
Semoga pemerintah bisa segera menemukan solusi untuk Pendidikan di Indonesia karena Pendidikan memiliki peran penting dalam kemajuan negeri ini, generasi yang hebat tercipta karena pendidikan yang hebat begitupun sebaliknya. Sudah saatnya kita membenahi pendidikan di Indonesia agar generasi-generasi selanjutnya bisa menjadi generasi yang lebih baik. Semoga ke depanya Indonesia bisa menjadi negara yang maju rakyatnya sejahtera karena generasinya sudah dibekali dengan kemampuan dan ilmu yang hebat dan siap memimpin negeri ini menjadi negeri maju.
ADVERTISEMENT
Penulis : Wildan Mutaqin
Mahasiswa Fisip UMJ