Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.93.2
Konten dari Pengguna
Bagaimana Menjadi Interpreter di Kebun Raya Cibodas?
23 Oktober 2020 21:23 WIB
Diperbarui 6 Mei 2024 10:19 WIB
Tulisan dari Winarni tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Kebun raya adalah kawasan konservasi tumbuhan secara ex situ yang memiliki fungsi konservasi, penelitian, pendidikan, pariwisata dan jasa lingkungan. Dalam menjalankan fungsinya sebagai kawasan konservasi tumbuhan dan pendidikan, Kebun Raya Cibodas menyelenggarkan program ekowisata pendidikan perkebunrayaan. Kegiatan ini bertujuan untuk menyebarluaskan informasi perkebunrayaan agar masyarakat lebih peduli terhadap tumbuhan yang mempunyai peranan penting dalam kehidupan manusia.
ADVERTISEMENT
Program ekowisata pendidikan perkebunrayaan diperuntukkan bagi seluruh masyarakat yang ingin mengetahui lebih jauh tentang sejarah kebun raya dan koleksi tanamannya. Dalam program ini peserta diajak berkeliling kebun raya, melihat dan mengamati koleksi tanaman serta manfaatnya.
Peserta akan didampingi oleh pemandu ekowisata atau interpreter yang merupakan pegawai kebun raya. Kenapa pegawai kebun raya?
Memperkenalkan potensi dan mafaat dari tanaman koleksi di kebun raya tidak dapat dilakukan sembarang orang. Diperlukan pemandu atau interpreter yang mumpuni dan memahami apa itu kebun raya dan memiliki visi yang sama dalam menyebarluaskan informasi perkebunrayaan. Pegawai kebun raya adalah orang yang bekerja di kebun raya dan setiap hari berkutat dengan segala macam kejadian di kebun raya sehingga bisa dipastikan bahwa orang tersebut memahami seluk beluk kebun raya.
ADVERTISEMENT
Pemandu ekowisata
Menurut Ecotourism Society (1990) ekowisata adalah sebuah perjalanan wisata ke area alami dengan tujuan mengkonservasi lingkungan dan melestarikan kehidupan dan kesejahteraan penduduk setempat. Begitupun dengan pengertian dari Black (1999) yang mengartikan ekowisata sebagai wisata berbasis alam dengan mengikutkan aspek pendidikan dan interpretasi terhadap lingkungan alami dan budaya masyarakat dengan pengelolaan kelestarian ekologis.
Menurut Shella Monica, 2019 (Sam H. Ham dalam Ward &Wilkinson 2006), interpretasi berarti proses komunikasi yang di dalamnya bukan hanya sebagai pemberian informasi, namun juga mengandung makna yang dapat mempengaruhi peserta secara emosional dan intelektual untuk menciptakan pikiran yang mendalam mengenai suatu tempat.
Menurut Yustiana Kristiana, dkk dalam buku Kunci Sukses Pemandu Wisata, pemandu adalah seseorang yang memandu wisatawan dan menginterpretasikan objek wisata. Pemandu ekowisata di kebun raya berarti seseorang yang memberikan informasi dan menginterpretasikan koleksi tanaman di kebun raya. Pemandu ekowisata di kebun raya adalah seorang interpreter yang menginterpretasikan suatu objek sehingga dapat mengubah pandangan penerima informasi. Interpreter harus memiliki kemampuan komunikasi yang mumpuni untuk menyampaikan informasi yang dapat menimbulkan kesan mendalam di hati wisatawan. Di kebun raya, interpreter harus menjelaskan objek dan tanaman koleksi dengan tujuan untuk mengenalkan arti penting kegiatan konservasi dan menanamkan kepedulian serta rasa cinta wisatawan pada kebun raya.
ADVERTISEMENT
Bagaimana menjadi pemandu ekowisata di Kebun Raya Cibodas
Menurut Yustisia, sikap dasar dan keterampilan yang harus dimiliki oleh pemandu adalah sikap dan tutur katanya santun, tenang dalam menghadapi masalah, aktif, responsif dan antusias melayani wisatawan, percaya diri, peka, dan disiplin.
Menjadi interpreter bukan hal yang mudah dan terjadi dalam waktu singkat. Diperlukan semangat yang besar untuk belajar, kemauan kuat untuk berbagi dan latihan terus menerus untuk meningkatkan pengetahuan dan kemampuan.
Hal pertama yang harus dilakukan untuk menjadi interpreter di kebun raya adalah belajar. Meningkatkan pengetahuan tentang kebun raya dan koleksinya. Kita harus rajin membaca buku tentang koleksi tanaman yang ada di kebun raya. interpreter harus menguasai pengetahuan tentang tanaman koleksi.
ADVERTISEMENT
Lakukan diskusi dengan peneliti dan pegawai senior yang telah memiliki pengalaman dan pengetahuan tentang tanaman koleksi. Pengetahuan ini dapat menjadi bahan menginterpretasikan materi lebih detail dan terpercaya.
Kedua tingkatkan kemampuan berkomunikasi. Menurut Oh Su Hyang dalam bukunya Bicara Itu Ada Seninya, mengatakan bahwa kemampuan berkomuniasi yang baik dapat dipelajari. Jika ingin berbicara dengan baik maka yang harus dilakukan adalah pelajari ilmunya dan praktekkan. Jangan sungkan untuk terus berlatih berbicara dengan baik di depan khalayak. Di kebun raya, kita bisa ikut magang pada interpreter yang sudah ahli dan minta kesempatan untuk praktek berbicara pada materi tanaman yang telah dikuasai.
Praktek interpretasi
Peserta yang beragam dari siswa TK hingga mahasiswa maupun masyarakat umum menjadi tantangan tersendiri. Interpreter harus mampu memilih kata dan kalimat yang tepat dan sesuai dengan tingkatan umur peserta agar pesan yang disampaikan dapat diterima dengan baik.
ADVERTISEMENT
Lakukan evaluasi mandiri setelah kegiatan pemanduan. Apa saja yang kurang sehingga dapat meminimalisir kesalahan yang sama dikemudian hari.
Sebelum melakukan kegiatan interpretasi, lakukan inventarisasi materi sepanjang jalur yang akan dilalui dengan peserta kemudian perdalam pengetahuan materi tersebut.
Mengawali kegiatan interpretasi dapat dilakukan dengan menggali pengetahuan dan pengalaman dari peserta. teknik storytelling sangat menarik bagi siswa sekolah terutama TK dan SD.
Gunakan suara yang keras agar terdengar oleh seluruh peserta. Apabila tidak memungkinkan, dapat menggunakan pengeras suara agar tidak perlu mengulang-ulang informasi yang disampaikan. Gunakan kalimat yang simple dan tidak bertele-tele. Boleh diselingi dengan humor agar suasana tidak kaku.
Bagaimana teman-teman, mudah kan menjadi interpreter? Asal ada semangat dan kemauan. Terus belajar dan tingkatkan pengetahuan agar dapat menjadi interpreter yang baik, karena
ADVERTISEMENT
atau pemandu kebun raya adalah garda terdepan dalam menyampaikan informasi perkebunrayaan.