Konten dari Pengguna

Yatim Mandiri Mendapat Amanah Sembako dari Bank Indonesia

Yatim Mandiri
Filantropi Islam yang fokus pada Pendidikan, Pemberdayaan Yatim dan Dhuafa serta misi-misi kemanusiaan sejak 1994.
15 Januari 2021 9:02 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Yatim Mandiri tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Direktur Program Yatim Mandiri Hendy Nurrohmansyah (baju merah) menerima simbolisasi penyerahan paket sembako dari Ibu Siti Setyowati perwakilan Bank Indonesia, pada Kamis lalu (14/1/2021).
zoom-in-whitePerbesar
Direktur Program Yatim Mandiri Hendy Nurrohmansyah (baju merah) menerima simbolisasi penyerahan paket sembako dari Ibu Siti Setyowati perwakilan Bank Indonesia, pada Kamis lalu (14/1/2021).
ADVERTISEMENT
Yatim Mandiri kembali mendapat kepercayaan dari salah satu partnership kebaikan yakni Bank Indonesia, berupa bantuan sembako sebanyak 300 paket yang nantinya akan disalurkan kepada masyarakat yatim dan dhuafa sekitar kantor.
ADVERTISEMENT
Serah terima bantuan langsung diberikan oleh Ibu Siti Setyowati selaku perwakilan Bank Indonesia kepada Direktur Program Pemberdayaan dan Charity Hendy Nurrohmansyah, didampingi Direktur Wakaf Rudi Mulyono, bertempat di Graha Yatim Mandiri Jalan Jambangan 135-137 Surabaya.
Dalam penuturannya, Pihak Bank Indonesia mempercayakan amanah tersebut kepada Yatim Mandiri, dikarenakan transparan dan tepat sasaran dalam menyalurkan program kemanusian, kepada adik yatim dan masyarakat dhuafa yang memang dalam kondisi kekurangan.
“Hal ini sejalan dengan cita-cita Bank Indonesia untuk membersamai dan meningkatkan kepedulian terhadap sesama kita. Terlebih dalam keadaan masa pandemi, justru ini menjadikan momen pengingat untuk terus berbagi dan saling tolong menolong dalam kebaikan.” ungkap Ibu Setyowati.
Sementara Ibu Bapak Hendy selaku pihak Yatim Mandiri mengapresiasi dan mendukung penuh atas terjalinnya sinergi baik antara pihaknya dan Bank Indonesia selama ini. Ia melanjutkan komitmen bersama untuk memberikan pelayanan terbaik dan ikhtiar nyata dalam menebarkan manfaat untuk kemaslahatan umat.
ADVERTISEMENT
“Yatim Mandiri akan terus berupaya dan memaksimalkan terhadap sumber daya yang ada, untuk memberikan program pendayagunaan maupun penyaluran terbaik kepada adik yatim dan masyarakat dhuafa. Sehingga cita-cita mulia kami untuk menebar manfaat dan memandirikan yatim dhuafa dapat terlaksana.” ujarnya, pada Kamis (14/1/2021).
Terakhir ia mengucapkan rasa terimakasihnya kepada pihak Bank Indonesia atas bantuan paket sembako yang diberikan. Ia menyambut dengan tangan terbuka, bagi pihak manapun yang ingin bersinergi dalam kebaikan kepada Yatim Mandiri dan tidak menutup kemungkinan bersama untuk menebar kebaikan.
Mari berdayakan dan memandirikan adik yatim dhuafa di seluruh Indonesia dengan beri pendidikan layak untuk mereka: Donasi sekarang