Para Unggulan Putri Terus Melaju

2 Juni 2017 2:18 WIB
clock
Diperbarui 14 Maret 2019 21:16 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
ADVERTISEMENT
Pliskova melenggang ke babak ketiga. (Foto: Reuters/Gonzalo Fuentes)
zoom-in-whitePerbesar
Pliskova melenggang ke babak ketiga. (Foto: Reuters/Gonzalo Fuentes)
Ada kabar baik dari para petenis putri unggulan di kejuaraan Grand Slam tenis Prancis Terbuka 2017 yang berlaga hari Kamis (1/6) di Stade Roland Garros, Paris. Semua petenis unggulan yang turun berlaga berhasil lolos ke babak ketiga.
ADVERTISEMENT
Karolina Pliskova (unggulan kedua), Simona Halep (3), Elina Svitolina (5), dan Agnieszka Radwanska (9) sukses menyingkirkan lawan mereka masing-masing.
Bermain menghadapi petenis non-unggulan asal Belgia, Alison van Uytvanck, Radwanska harus kalah di gim pertama dengan skor 7-6 (7-3). Namun, setelah dikejutkan oleh Van Uytvanck, Radwanska berhasil membalikkan keadaan serta menang mudah 6-2 dan 6-3 di dua gim berikut.
Nasib Svitolina hampir sama. Di gim pertama melawan Tsvetana Pironkova asal Bulgaria, petenis Ukraina itu kalah 3-6. Namun, di gim kedua dan ketiga, dia berhasil menang dengan skor 6-3 dan 6-2.
Svitolina sempat tersendat, tapi lolos juga. (Foto: Reuters/Benoit Tissier)
zoom-in-whitePerbesar
Svitolina sempat tersendat, tapi lolos juga. (Foto: Reuters/Benoit Tissier)
Di babak ketiga, Radwanska akan ditantang petenis tuan rumah Alize Cornet yang di babak kedua menang atas petenis unggulan ke-20, Barbora Strycova dari Republik Ceska. Kemudian, Svitolina bakal berhadapan dengan Magda Linette dari Polandia. Adapun, di babak kedua, Linette berhasil menyingkirkan unggulan ke-29 dari Kroasia, Ana Konjuh.
ADVERTISEMENT
Pada laga lain, Tatjana Maria dari Jerman harus mengakui ketangguhan Simona Halep. Pasalnya, petenis 29 tahun itu kalah langsung dalam dua gim 3-6 dan 4-6.
Sementara itu, Karolina Pliskova harus melalui jalan terjal untuk menuju ke babak ketiga. Setelah menang 6-2 di gim pertama atas Ekaterina Alexandrova, Pliskova kalah 4-6 di gim kedua. Beruntung, Pliskova mampu mengandaskan perlawanan petenis Rusia tersebut usai menang 6-3 di gim penentuan.
Daria Kasatkina, petenis unggulan ke-26 asal Rusia, bakal menjadi lawan Halep di babak ketiga yang akan berlangsung Sabtu (3/6). Sementara, Pliskova masih bakal berhadapan dengan petenis non-unggulan, Carina Witthoeft, dari Jerman.