Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.103.0
Konten dari Pengguna
Karena MATRA adalah Mantra Digital
18 Agustus 2023 13:47 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari Yudhi Hertanto tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Viral dan trending! Dua kata tersebut, menjadi urusan penting bagi pengguna media sosial. Baik untuk user komersil institusi maupun individual, tidak terkecuali. Pengelolaan media sosial menjadi vital, memastikan produk barang dan jasa merasuk ke benak audience.
ADVERTISEMENT
Buku baru itu berjudul, Matra, Creative Writing for Digital Branding, 2023, karya Dr Rulli Nasrullah, MSi seorang akademisi sekaligus praktisi, dan doktor media sosial dari Universitas Gajah Mada. Tentu saja, buku ini merupakan olahan penulis dari pengalaman langsung.
Praktis, buku ini bukan textbook yang mengedepankan kedalaman teori, melainkan model tutorial yang dapat dipergunakan oleh para pembacanya. Terutama bagi yang tertarik untuk memahami cara kerja dan mendapatkan metode terbaik dalam bermain media sosial.
Pada buku setebal 68 halaman yang penuh warna-warni, dan dilengkapi dengan ilustrasi contoh dan praktik ini, kita mendapatkan pengetahuan yang padat meski ringkas. Luar biasa, berminat untuk melakukan pemesanan bisa melalui akun Instagram @kangarul.
Sesuai kepakaran sang penulis, era media sosial menempatkan“content is king” sesuai tuturan Bill Gates (1996), karena itu upaya untuk mendapatkan atensi dari para pengguna adalah tujuan utama.
ADVERTISEMENT
Potensi di media sosial, berdasarkan we are social, lembaga pemeringkat digital, pada 2023 terdapat sekitar 60.4 persen dari populasi penduduk Indonesia, merupakan pengguna media sosial sekurangnya berjumlah 167 juta.
Problemnya kemudian adalah di dunia media sosial terjadi keberlimpahan informasi -overload information, dan hanya konten yang relevan yang mendapatkan perhatian netizen.
Durasi pengambilan keputusan di media sosial juga terbilang singkat, hanya 1.7 detik. Dengan situasi psikologis itu, maka konten perlu direncanakan dan disusun guna mendapatkan impresi publik.
Meski tidak pernah ada formula atau rumus baku untuk mencapai kesuksesan di media sosial, namun buku panduan Kang Arul, demikian penulis akrab disapa, bisa menjadi resep atau mantra yang membuka potensi serta menciptakan peluang bagi merek -brand untuk dikenal dalam benak khalayak.
ADVERTISEMENT
Di media sosial, interaksi pengguna -engagement atas sebuah posting konten yang menjadi sumber pertambahan followers merupakan pencapaian signifikan.
Pola interaksi bisa dimulai dari sekedar like, love, repost hingga berkomentar, kesemuanya merupakan kombinasi dari kerangka meraih ketertarikan di media sosial.
Karena itu, MATRA menjadi penting. Perdefinisi, matra adalah ukuran atau dimensi, dan dalam konteks penulisan kreatif bagi digital branding, dibutuhkan dimensi kreatif konten.
Kuncinya terletak pada apa yang diterangkan Kang Arul dalam lembar canvas model media sosial, secara special ada di dalam buku tersebut, dengan target mendorong kedekatan merek serta membangun brand awareness.
Bila telah disusun seluruh matra dengan cakupan pesan, sasaran, target dan nilai tambah serta pemahaman mengenai competitor, maka keseluruhan hal tersebut perlu dilengkapi dengan upaya untuk melakukan follow up, serta push to call yang mendorong terbangunnya relasi lanjutan.
ADVERTISEMENT
Buku ini jadi rekomendasi bagi Anda yang saat ini berprofesi sebagai pemilik merek, baik produk maupun jasa, hingga politisi yang sedang berupaya untuk meraih suara di kontestasi 2024 mendatang, selamat membaca dan mencoba!