Menikmati Glamorous Camp di Herman Lantang Camp, Bogor

Yuk Jelajah
YukJelajah.Com adalah situs web ber-niche petualangan dan penjelajahan alam Indonesia. Konten dihadirkan dengan santai dan ringan, namun tetap bermanfaat untuk para pembaca. Kunjungi https://yukjelajah.com
Konten dari Pengguna
25 Januari 2021 5:27 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Yuk Jelajah tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Herman Lantang Camp di Curug Nangka, Bogor (Foto: Instagram/@hermanlantangcamp)
Menghabiskan liburan akhir pekan dengan berkemah atau camping, menjadi tren baru untuk berwisata bersama keluarga atau teman. Bercengkrama dengan sejuknya alam pegunungan di alam bebas, tentu merupakan sesuatu yang mengasyikkan.
ADVERTISEMENT
Lantas ke mana berwisata camping yang asyik untuk mengisi weekend dan ngga jauh-jauh dari Jakarta dan sekitarnya? Herman Lantang Camp bisa jadi plihan, untuk mengisi hari liburan di alam bebas. Menikmati suasan alam yang sejuk dengan pemandangan alam pegunungan yang asri.
Bersama keluarga di Herman Lantang Camp (Foto: Instagram/@hermanlantangcamp)
Herman Lantang Camp yang berlokasi di Curug Nangka, Bogor, Jawa Barat, ini mengusung konsep Glamping atau Glamorous Camp. Sebuah konsep menikmati liburan di alam bebas tanpa meninggalkan fasilitas nyaman, atau bahkan mewah. Tidak perlu repot membangun tenda sendiri, tidur bergelung di dalam sleeping bag, atau menyalakan api unggun untuk menghangatkan badan dan memasak.
Camping bersama keluarga di Herman Lantang Camp (Foto: Instagram/@hermanlantangcamp)
Ada banyak aktivitas seru yang bisa dilakukan di Herman Lantang Camp, salah satunya trekking menuju tiga curug cantik yang berada tak jauh dari lokasi camping, yakni Curug Nangka, Curug Daun dan Curug Kawung. Selain itu bisa juga melakukan trekking di hutan yang padat dan hijau di area seluas 2 hektar.
ADVERTISEMENT
Sembari berkemah, juga dapat melihat-lihat beraneka macam spesies pohon. Salah satunya adanya budidaya pohon Stevia yang cantik, sejenis pohon bahan pemanis pengganti gula.
Nah, tertarik merasakan sejuk dan rimbunnya hutan pegunungan di Herman Lantang Camp?
(Yuk Jelajah/Jamal Mahfudz)