Konten dari Pengguna

Mama Beez Kitchen: UMKM Bercita Rasa Internasional

Yune
Entrepreneur Kuliner Khas Bandung.
28 Oktober 2021 14:06 WIB
comment
158
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Yune tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Mac and Cheese/ Sumber Foto: Instagram Mama Beez Kitchen
zoom-in-whitePerbesar
Mac and Cheese/ Sumber Foto: Instagram Mama Beez Kitchen
ADVERTISEMENT
Pertama kali mengenal Mama Beez ketika seorang kerabat memberi saya makaroni dan keju yang juga biasa disebut Mac and Cheese. Mac and Cheese adalah pasta asal Amerika yang sangat populer.
ADVERTISEMENT
Perpaduan antara pasta makaroni dan lelehan keju pada Mac and Cheese Mama Beez Kitchen menghasilkan cita rasa yang begitu gurih, creamy dan mengenyangkan. Selain Mac and Cheese, ada juga Lasagna, Spaghetti Bolognesse, Double Cheese Burger, Bitterballen, Mushroom Cream Soup, Chiken Parmesan, Saute Vegie, Cheese Bul Dak, Chicken Quesadillas, serta menu cita rasa internasional lainnya. Untuk menu dengan cita rasa lokal juga tersedia di sini, seperti Tumini atau Tumpeng Mini, Paru Ungkep dan Lele Keriyuk.
Cheese Bul Dak/ Sumber Foto: Instagram Mama Beez Kitchen
Tidak hanya makanan, di Mama Beez Kitchen juga tersedia minuman kopi dengan berbagai macam variasi. Ada Brown Sugar Coffee, Vanilla Coffee, dan Caramel Coffee. Dan untuk menu kue kering, dan favorit saya adalah Nastar. Namun kue kering lainnya juga ada, seperti Chocolate Chip Cookies yang crunchy dan lembut, Kastengels yang chessy, Dark Chocco Ball, Putri Salju, dan Lidah Kucing.
Aneka Kue Kering// Sumber Foto: Instagram Mama Beez Kitchen
Ternyata semua produk kuliner yang tersedia di Mama Beez Kitchen adalah produk rumahan (home made) yang dimasak dengan hati, dan itu adalah motto dari Mama Beez Kitchen, "Cook with heart and ready to deliver to your door."
ADVERTISEMENT
Lagsana Beef/ Sumber Foto: Instagram Mama Beez Kitchen
Untuk harga masih terjangkau dan tidak terlalu mahal. Untuk Mac and Cheese dihargai Rp.45.000. Untuk Bitterballen harganya kisaran Rp.50.000 hingga Rp.55.000 tergantung toppingnya. Lasagna Beef harganya Rp.45.000. Double Cheese Burger dikisaran harga Rp.42.000. Dan menu kuliner lainnya dengan harga yang terjangkau dan porsi yang mengenyangkan.
Jika kamu ingin berkunjung ke Mama Beez Kitchen lokasinya terletak di Komplek Polri, Cimahi Jawa Barat. Atau bisa mengunjungi instagramnya di @mamabeezkitchen untuk pemesanan secara online.
Festival UMKM Kumparan 2021/ Sumber: Kumparan
Dalam rangka membuat UMKM Indonesia naik kelas dan maju, Kumparan mengadakan Festival Usaha Milik Kaum Milenial (UMKM) yang berlangsung pada tanggal 26-28 Oktober 2021. Di sini kita bisa belajar berbagai macam materi bisnis mulai dari kuliner, fashion, kriya, hingga kecantikan dari pakarnya. Ayo segera daftar dan ikuti semua kegiatan di Festival UMKM Kumparan 2021!
ADVERTISEMENT