Sah, 8 Aparatur Pekon Sinar Banten Resmi dilantik

Yusuf Setiawan
nama saya Yusuf Setiawan, umur 24 tahun, alumni STMIK Pringsewu 2020 dari jurusan sistem informasi
Konten dari Pengguna
14 Juni 2024 11:48 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Yusuf Setiawan tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Sah, 8 Aparatur Pekon Sinar Banten Resmi dilantik
zoom-in-whitePerbesar
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Pemerintahan Pekon Sinar Banten Kecamatan Ulu Belu Kabupaten Tanggamus, mengadakan pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan 8 aparatur pekon di Kantor Balai Pekon Sinar Banten, Jum'at 14/07/2024.
Pelantikan dipimpin langsung Oleh Kepala Pekon Sinar Banten, Samsul Arifin, dihadiri Camat kecamatan Ulubelu yang diwakili oleh Kasi Pemerintahan Zainal Abidin, Bhabinkamtibmas Bhripka Teguh, Pendamping Lokal Desa (PLD) Sinar Banten, Badan Perhimpunan pekon (BHP) Sinar Banten, Tokoh Masyarakat, Tokoh Agama, Tokoh Pemuda Sinar Banten.
Kepala Pekon Sinar Banten, Samsul Arifin mengatakan, pelantikan tersebut sebagai upaya penyegaran dan mengisi kekosongan jabatan yang ditingalkan aparatur lama, pelantikan dilakukan setelah dilakukan proses penyaringan calon aparatur oleh panitia pekon. pelantikan dilakukan mengacu pada Peraturan Bupati Tanggamus No 11 tahun 2016, tentang pengangkatan dan pemberhentian aparatur pekon.
ADVERTISEMENT
Samsul Arifin Mengungkapkan Aparatur pekon yang baru saja dilantik agar menjalankan sesuai dengan tugas pokok dan intruksi (TUPOKSI), dan harapan saya agar mengemban amanah dengan baik
“Harapan Saya selaku kepala pekon,kepada aparatur pekon yang baru saja di Lantik agar dapat menjalankan tugas fungsinya sesuai bidang masing dengan sebaik baiknya, dapat bekerja sama, saling bersinergi, bahu membahu untuk menciptakan pelayanan terhadap warga masyarakat ulu semong yang lebih baik lagi , serta di bidang aspek pemerintahan yang mempunyai SDM berkualitas” Ungkap Samsul
Lain halnya dengan PLD Sinar Banten, Yusuf Setiawan ia mengungkapkan selamat dalam menjalankan amanah yang baru sebagai aparatur pekon sinar banten, dan berharap menjaga keharmonisan baik dalam bekerja maupun dalam bermasyarakat
ADVERTISEMENT
“ Selamat atas dilantiknya amanah yang baru menjadi aparatur pekon sinar banten di pundak bapak ibu sekalian tanggung jawab diemban, Ia juga berpesan agar para aparatur pekon yang baru dilantik, dapat menjalankan tugasnya dan tangung jawab dengan sebaik baiknya, sebagaimana sumpah jabatan yang di ikrarkan untuk menuju masyarakat sejahtera dan maju lebih- lebih di bidang pembangunan agar pembangunan Sinar Banten bisa merat " Ungkap Yusuf
Lebih lanjut PLD Sinar Banten,harapanya Pekon ulusemong bisa mengimbangi tuntutan zaman, masyarakat,hendaknya dapat bekerja sama dalam pemerintahan maupun di semua bidang, baik bermasyarakat maupun bernegara.
"Juga membangun harmonisasi bersama kepala pekon dan koleganya yang ada di pemerintahan pekon, serta akan memberikan gagasan atau inovatif," Tutup Yusuf.
ADVERTISEMENT