Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.86.0
Konten dari Pengguna
Lapas Takalar Gelar Upacara Peringatan Hari Ibu ke-95 Tahun 2023
22 Desember 2023 22:25 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari HUMAS Lapas Takalar tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Takalar, INFO_PAS - Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIB Takalar menggelar upacara peringatan Hari Ibu ke-59 yang diikuti petugas dan warga binaan, berlangsung di lapangan Lapas Takalar, Jumat (22/12).
ADVERTISEMENT
Staf Keamanan dan Ketertiban Lapas Takalar ST. Nurbaya selaku inspektur upacara membacakan sambutan Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Republik Indonesia, Bintang Puspayoga mengatakan jika Kongres Perempuan Pertama pada 22 Desember 1928 di Yogyakarta, merupakan sebuah titik penting pergerakan perempuan yang menandai babak baru bangkitnya gerakan perempuan Indonesia untuk berorganisasi secara demokratis tanpa membedakan agama, etnis, dan kelas sosial.
"Peringatan Hari Ibu di Indonesia esensinya bukan hanya untuk mengapresiasi jasa besar ibu, yang tentunya juga sungguh istimewa, namun lebih dari itu, untuk mengapresiasi seluruh perempuan Indonesia, atas peran, dedikasi, serta kontribusinya bagi keluarga, masyarakat, bangsa, dan negara," kata ST. Nurbaya.
"Persoalan kekerasan terhadap perempuan, kesenjangan akses ekonomi perempuan, dan keterwakilan perempuan dalam pengambilan keputusan masih sangat tertinggal dibandingkan laki-laki. Namun di sisi lain, telah banyak bukti besarnya peran dan kontribusi perempuan dalam pembangunan," lanjut ST. Nurbaya membacakan amanat Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak RI.
ADVERTISEMENT
Kesempatan sama, Kepala Lapas Takalar, Ashari, mengajak jajaran petugas khususnya perempuan untuk ikut serta berkontribusi bagi kemajuan organisasi.
"Perempuan juga harus menunjukkan perannya dalam memajukan organisasi," pungkasnya.