JD.com Uji Coba Drone Pembawa Paket dengan Radius 10 Km di Bogor

22 Januari 2019 18:36 WIB
clock
Diperbarui 15 Maret 2019 3:48 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
JDrone seri Y3 mendarat di JD.ID Drone Pad di MIS Nurul Falah pada Selasa (8/1). (Foto: Dok. JD.ID)
zoom-in-whitePerbesar
JDrone seri Y3 mendarat di JD.ID Drone Pad di MIS Nurul Falah pada Selasa (8/1). (Foto: Dok. JD.ID)
ADVERTISEMENT
JD.com berhasil melakukan uji coba penerbangan drone untuk pengiriman barang di Indonesia. JDrone seri Y3 tersebut mampu membawa muatan hingga 10 kilogram (kg) dan menempuh jarak sepanjang 10 kilometer (km) sekali terbang dengan kecepatan maksimum 72 km per jam.
ADVERTISEMENT
Penerbangan uji coba tersebut berlangsung pada 8 Januari 2019 di kawasan Jawa Barat, Indonesia, dengan rute terbang drone dari Desa Jagabita, Parung Panjang, Bogor ke Sekolah Dasar MIS Nurul Falah Leles. Drone buatan induk JD.ID ini berhasil membawa paket donasi berupa tas ransel dan buku-buku untuk para siswa.
“Kami sangat bangga dan senang sekali JD.ID bisa menjadi bagian dari peristiwa bersejarah di Indonesia dalam bidang lompatan dan pencapaian teknologi dengan dilakukannya uji terbang drone untuk yang pertama kalinya oleh sebuah perusahaan swasta,” kata CEO JD.ID Zhang Li dalam keterangan tertulisnya, Selasa (22/1).
JDrone seri Y3 disaat terbang dari Desa Jagabita, Parung Panjang, Bogor ke Sekolah Dasar MIS Nurul Falah Leles. (Foto: Dok. JD.ID)
zoom-in-whitePerbesar
JDrone seri Y3 disaat terbang dari Desa Jagabita, Parung Panjang, Bogor ke Sekolah Dasar MIS Nurul Falah Leles. (Foto: Dok. JD.ID)
Dalam uji coba drone tersebut, hadir perwakilan Direktorat Jenderal Perhubungan Udara yang diwakili Direktorat Kelaikudaraan dan Pengoperasian Pesawat Udara dan Direktorat Navigasi Penerbangan Kementerian Perhubungan, TNI AU, dan Lembaga Penyelenggara Pelayanan Navigasi Penerbangan Indonesia (AirNav).
ADVERTISEMENT
Konsep drone untuk keperluan logistik sendiri sudah diterapkan di pelosok-pelosok China. Pengiriman logistik dengan drone juga bisa dimanfaatkan untuk percepatan pengiriman bantuan kepada korban bencana alam.