Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.94.0
Masyarakat Bisa Naik MRT Gratis Mulai Selasa Ini
12 Maret 2019 11:33 WIB
Diperbarui 20 Maret 2019 20:07 WIB
ADVERTISEMENT
PT Mass Rapid Transit Jakarta hari ini resmi melakukan uji coba publik untuk pengoperasian layanan transportasi MRT . Uji coba diberlakukan kepada masyarakat yang sebelumnya telah mendaftar secara gratis di website ayocobamrtj.com.
ADVERTISEMENT
Direktur PT MRT Jakarta, William Sabandar mengatakan, uji coba publik dilakukan di seluruh stasiun MRT Jakarta.
"Per pagi ini kita akan buka di seluruh stasiun ada 13 stasiun. Jam operasi antara pukul 08.00 - 16.00 WIB," kata William dalam konferensi pers uji coba publik MRT di Wisma Nusantara, Jakarta Pusat, Selasa (12/3).
Ia menambahkan, uji coba publik akan dilangsungkan hingga 23 Maret mendatang dengan menargetkan 285 ribu penumpang. Untuk hari ini, William mengatakan, MRT Jakarta akan mengangkut total 4.000 penumpang.
"Skema operasional, hari ini on board 4000 orang, 13 maret angkut 8000 (penumpang), 14 maret 12 ribu, 15 maret 16 ribu (penumpang), 17 Maret 24 ribu (penumpang), 18-23 Maret 28 ribu penumpang. Secara bertahap," jelasnya.
Secara keseluruhan, William menuturkan, jumlah pendaftar untuk uji coba publik MRT sudah mencapai 184.738 penumpang per 11 Maret 2019.
ADVERTISEMENT
"Untuk yang minggu ini sudah habis, mungkin tinggal yang minggu depan," sebutnya.
Dalam pengoperasiannya MRT jakarta akan melewati 13 stasiun yakni Stasiun Lebak Bulus, Fatmawati, Cipete Raya, Haji Nawi, Blok A, Blok M, Sisingamaraja, Senayan, Istora, Bendungan Hilir, Setia Budi, Dukuh Atas, dan Bundaran HI.