Tekan Polusi Jakarta, Blue Bird Akan Datangkan 2000 Mobil Listrik

1 Agustus 2019 13:01 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tesla jadi armada taksi listrik Silverbird di Indonesia. Foto: Ghulam Muhammad Nayazri / kumparanOTO
zoom-in-whitePerbesar
Tesla jadi armada taksi listrik Silverbird di Indonesia. Foto: Ghulam Muhammad Nayazri / kumparanOTO
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Perusahaan taksi PT Blue Bird Tbk (BIRD) akan mendatangkan total 2000 mobil listrik hingga tahun 2025 mendatang. Hal ini merupakan komitmen perseroan terhadap pelestarian lingkungan, khususnya peningkatan kualitas udara di Jakarta.
ADVERTISEMENT
Selain itu, Blue Bird juga menggalang program donasi tanam pohon. Program kerja sama Blue Bird dengan World Wide Fund for Nature (WWF) ini, ditawarkan kepada pengguna taksi mobil listrik.
Direktur PT Blue Bird Tbk, Adrianto Djokosoetono, mengatakan program yang digelar itu merupakan bagian dari kampanye #BirukanLangitJakarta yang diusung oleh Bluebird.
“Langkah ini merupakan bentuk kepedulian perusahaan, untuk mengajak masyarakat menjaga kelestarian alam. Kami percaya program ini tidak hanya akan membantu mengurangi polusi udara, namun juga mampu membantu menjaga kelestarian lingkungan dan kesinambungan air bersih bagi masyarakat Jakarta,” katanya melalui pernyataan tertulis, Kamis (1/8).
Pada Maret 2019 lalu, Bluebird menjadi perusahaan taksi pertama di Indonesia yang mendatangkan dan mengoperasikan kendaraan listrik E-Bluebird dan E-Silverbird. Menurutnya, pengadaan mobil listrik itu akan terus dilanjutkan hingga sebanyak 200 unit pada 2020 mendatang.
Kegiatan menanam pohon untuk menekan polusi. Foto: Shutter Stock
“Jumlah sebanyak itu akan menghilangkan 434,095 kg emisi CO2 atau konsumsi BBM sebanyak 1.898.182 liter. Dan penambahan 2000 unit mobil listrik pada periode tahun 2020 – 2025, akan menghilangkan 21.704.760 kg emisi CO2 atau setara dengan konsumsi BBM sebanyak 94.909.091 liter,” ujar Adrianto.
ADVERTISEMENT
Untuk program donasi tanam pohon atau Program One Ride One Seed, diadakan pada 1 Agustus 2019 hingga 31 Oktober 2019. Setiap pengguna taksi listrik Bluebird, bisa berdonasi sebesar Rp 100.000 yang ditambahkan ke pembayaran argo.
Dana yang terkumpul dari pelanggan Blue Bird itu, akan dikelola WWF untuk penanaman satu pohon dari setiap donasi Rp 100.000. Penanaman pohon akan dilakukan di hulu DAS Ciliwung dan akan terus dirawat selama dua tahun.