Ada 'Peran' Bernardo Silva dalam Transfer Joao Cancelo ke Man City

8 Agustus 2019 8:22 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Bek Portugal yang kini membela Manchester City, Joao Cancelo. Foto: PATRICIA DE MELO MOREIRA / AFP
zoom-in-whitePerbesar
Bek Portugal yang kini membela Manchester City, Joao Cancelo. Foto: PATRICIA DE MELO MOREIRA / AFP
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Bursa transfer musim panas 2019 adalah momentum ekstravaganza untuk Joao Cancelo. Melangkah dari klub juara Serie A 2018/19, Cancelo sampai di tim juara Premier League 2018/19.
ADVERTISEMENT
Per Kamis (8/8/2019), Cancelo resmi meletakkan statusnya sebagai pemain Juventus dan berganti menjadi penggawa Manchester City.
Kepindahan ini memastikan Cancelo berlaga di empat liga Eropa yang berbeda. Bek kanan ini memulai kariernya sebagai pesepak bola Benfica di Liga Portugal. Membela Benfica B dan tim utama dalam kurun 2012 hingga 2014, Cancelo mencicipi atmosfer sepak bola Spanyol bersama Valencia.
Berstatus sebagai pinjaman pada 2014 hingga 2015, Cancelo justru mendapat kontrak permanen hingga 2018. Namun dalam semusim terakhir bersama Valencia, Cancelo turut merasakan seperti apa berlaga di Serie A lewat peminjaman ke Inter Milan. Nah, pada 2018/19 Cancelo berduel bersama 'Si Nyonya Tua'.
Moise Kean ditenangkan Joao Cancelo usai menjadi korban rasialisme. Foto: AFP/Marco Bertorello
Petualangan Cancelo berlanjut ke Inggris. Tak tanggung-tanggung, Etihad Stadium menjadi rumah baru untuk Cancelo.
ADVERTISEMENT
Selidik punya selidik, ada peran kawan kecil dalam proses transfer kali ini. Cancelo menyebut, Bernardo Silva beberapa kali menarasikan City sebagai klub yang tepat untuk membentuknya.
"Dia mengatakan kepada saya bahwa City adalah klub hebat dengan suasana luar biasa. Itu juga salah satu alasan mengapa saya memutuskan untuk datang," jelas Cancelo, dikutip dari laman resmi City.
"Saya mengagumi Bernardo sebagai pesepak bola. Kalau tidak salah, kami bermain bersama di Benfica sekitar delapan tahun. Kebersamaan itu akan membantu saya di sini. Saya sangat bersemangat bisa bermain dengannya," ujar Cancelo.
Daya tarik City memang memesona banyak pesepak bola. City adalah bukti bahwa sepak bola bukan cuma tentang mencetak gol dan menekel lawan. Sepak bola era modern membutuhkan perencanaan matang, memerlukan tindak logis yang tidak bertumpu pada romantisme semata.
ADVERTISEMENT
City bukan klub yang sekadar hidup. City adalah klub yang merancang masa depan, klub yang merawat masa kini, dan bergegas beranjak dari masa lalu. Tak mengherankan jika ada banyak sosok bintang yang muncul dan datang.
Daya pikat City tambah menjadi-jadi untuk Cancelo akibat keberadaan si juru taktik, Pep Guardiola. Tidak berlebihan untuk menyebut Guardiola sebagai salah satu genius sepak bola.
Lewat perhitungan dan tangan dinginnya, City dibentuk menjadi tim yang tak sekadar mewah, tapi juga tangguh. Segala sesuatunya tambah meyakinkan karena para direktur juga bersinergi dengan tim.
Bicara soal bek, Guardiola mendidik para penggawa lini pertahanannya secara modern. Itu berarti, mereka--terutama bek sayap--harus bisa ikut membantu serangan tanpa melupakan tanggung jawab bertahan. Kabar baik bagi Cancelo, tipe permainannya sesuai dengan filosofi Guardiola.
ADVERTISEMENT
Joao Cancelo ketika membela Juventus. Foto: REUTERS/Alberto Lingria
Cancelo adalah bek sayap yang menjanjikan. Ia mampu melakukan tugas ofensif dan defensif sama baiknya. Yang paling mengesankan adalah kemampuannya untuk melepaskan umpan kunci.
Di Serie A 2018/19, Cancelo mencatatkan rata-rata 1,4 operan kunci per laga. Kualitas macam ini krusial bagi build-up serangan Guardiola yang kerap kali menggunakan bek sayap.
"Segala sesuatu tentang tim ini mengesankan, mulai dari fasilitas hingga cara bermain. Cara mereka bermain dalam beberapa tahun terakhir sangat memesona," ujar Cancelo.
"Saya bek kanan yang sangat ofensif. Saya menikmati tugas untuk maju membantu serangan. Tim ini punya gaya demikian dan saya pikir saya juga pemain yang ditopang kualitas teknik yang oke. Saya ada di sini untuk membantu rekan setim dan Manchester City--sebagai klub--mencapai tujuan mereka," jelas Cancelo.
ADVERTISEMENT