Resmi: Chelsea Lepas Batshuayi dan Zouma dengan Status Pinjaman

10 Agustus 2018 23:12 WIB
clock
Diperbarui 14 Maret 2019 21:07 WIB
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Selebrasi gol Batshuayi ke Gawang Tunisia. (Foto: REUTERS/Carl Recine)
zoom-in-whitePerbesar
Selebrasi gol Batshuayi ke Gawang Tunisia. (Foto: REUTERS/Carl Recine)
ADVERTISEMENT
Aktivitas transfer musim panas Chelsea belum tuntas. Kali ini, agenda The Blues menyoal pelepasan sejumlah pemain untuk mengurangi surplus di skuat.
ADVERTISEMENT
Bursa musim panas 2018 untuk klub Inggris sudah ditutup sejak Kamis pukul 17:00 waktu setempat atau 23:00 WIB. Bukan berarti operasi transfer mereka terhenti.
Tim-tim Inggris masih bisa melepas pemain ke liga yang jendela transfernya masih dibuka. Ambil contoh Italia di mana transfer masuk berlangsung sampai 17 Agustus. Atau, ada pula Spanyol yang membuka bursa transfer sampai 31 Agustus.
Hal tersebut dimanfaatkan oleh Chelsea untuk melepas para pemain yang tidak terpakai. Teraktual, tim asuhan Maurizio Sarri ini mengumumkan peminjaman Michy Batshuayi ke Valencia, Sabtu (10/8).
Batshuayi pindah ke Dortmund. (Foto:  Reuters/John Sibley)
zoom-in-whitePerbesar
Batshuayi pindah ke Dortmund. (Foto: Reuters/John Sibley)
"Hari ini, Chelsea Football Club mencapai kesepakatan dengan Valencia untuk peminjaman Michy Batshuayi selama satu musim," demikian tertulis di keterangan resmi klub.
Kalau memetakan persaingan di lini depan Chelsea, peminjaman Batshuayi bisa dimaklumi. Mereka masih memiliki Alvaro Morata dan Olivier Giroud sebagai opsi penyerang.
ADVERTISEMENT
Membiarkan Batshuayi menjadi pilihan ketiga tentu akan menghambat perkembangan striker Belgia tersebut. Terlebih lagi, kualitasnya tidak buruk. Dia tampil tajam dengan catatan 9 gol dari 14 laga saat menjalani masa pinjaman di Borussia Dortmund musim lalu.
Keputusan serupa diambil Chelsea menyangkut masa depan Kurt Zouma. Bek Prancis ini dipinjamkan ke Everton untuk kurun satu tahun ke depan.
Tidak ada yang salah dari pengumuman Chelsea terkait Zouma saat jendela transfer ditutup. Kesepakatan kedua klub sebetulnya sudah tercapai sejak Kamis, tetapi pemberitahuannya ke publik saja tertunda.
Bagi Zouma, hijrah ke Everton merupakan langkah terbaik ketimbang sekadar menjadi bek serep di Stamford Bridge. Untuk opsi di jantung pertahanan, Sarri masih memiliki Antonio Ruediger, Andreas Christensen, David Luiz, dan Gary Cahill.
ADVERTISEMENT
Dengan mendapatkan jatah tampil lebih banyak, Zouma juga berpeluang mengembalikan performa terbaiknya yang hilang akibat cedera ligamen. Ya, dia sempat digadang-gadang sebagai bek masa depan Chelsea sebelum menepi 286 hari sejak November 2016.