news-card-video
Jakarta
imsak
subuh
terbit
dzuhur
ashar
maghrib
isya

Resmi Dipinjam Chelsea, Kovacic Antusias Berlaga di Premier League

9 Agustus 2018 17:31 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Kovacic saat berlatih bersama Timnas Kroasia. (Foto: REUTERS/Darren Staples)
zoom-in-whitePerbesar
Kovacic saat berlatih bersama Timnas Kroasia. (Foto: REUTERS/Darren Staples)
ADVERTISEMENT
Mateo Kovacic sudah resmi jadi pemain Chelsea. Dia tiba di London dengan status sebagai pemain pinjaman dari Real Madrid. Kovacic merupakan bagian dari kesepakatan transfer Thibaut Courtois dari Chelsea ke Madrid yang dikabarkan menyentuh angka 35 juta euro.
ADVERTISEMENT
Masa peminjaman Kovacic berdurasi selama musim 2018/19 berlangsung. Dalam konferensi pers pertamanya sebagai pemain Chelsea di Stamford Bridge, pemain berpaspor Kroasia itu mengungkapkan antusiasmenya untuk berlaga di Premier League.
"Saya sangat senang dan senang berada di Chelsea. Ini adalah perasaan yang luar biasa. Saya akan berusaha melakukan yang terbaik untuk klub ini. Ini adalah liga baru bagi saya. Awalnya selalu sulit, tetapi saya yakin pelatih dan rekan-rekan baru saya akan membantu dan saya menantikan musim yang hebat," ujarnya di situs resmi klub.
Pemain berusia 24 tahun itu sebenarnya sudah cukup kaya akan pengalaman berlaga di klub besar. Selain pernah membela Madrid, Kovacic sebelumnya juga pernah berlaga di Serie A bersama Inter Milan. Dia juga merupakan lulusan klub jagoan Kroasia, Dinamo Zagreb.
ADVERTISEMENT
Namun memang, selama berseragam Madrid sejak 2015, Kovacic bukanlah pemain inti. Pria kelahiran Austria itu hanya jadi pelapis. Tak heran apabila pada musim lalu di ajang La Liga dia cuma bermain 21 kali dengan 11 di antaranya berawal dari bangku cadangan dan cuma mampu mengemas 1 assist.
Yang menarik, kepindahan ke Chelsea juga tak menjamin Kovacic bakal mendapat tempat utama. Sebab, di tim besutan Maurizio Sarri itu sudah melimpah stok-stok gelandang. 'Si Biru' sejauh ini sudah memiliki Cesc Fabregas, Jorginho, Tiemoue Bakayoko, Ross Barkley, Daniel Drinkwater, hingga N'Golo Kante.
Meski, sebagai gelandang yang nyaman dengan bola, pintar mencari ruang, dan memiliki visi yang bagus, Kovacic bisa mengisi salah satu dari tiga tempat utama dalam formasi 4-3-3 andalan Sarri. Kebetulan, statistik yang dimilikinya sebagai gelandang juga tak buruk.
ADVERTISEMENT
Per catatan WhoScored, persentase operan Kovacic mencapai 93,7% di La Liga musim 2017/18. Angka ini jauh lebih besar daripada Fabregas yang notabene menjadi pengalir bola utama Chelsea. Di Premier League musim 2017/18, persentase operan Fabregas 83,5%.
Dalam sistem pressing Sarri, Kovacic juga bisa jadi gelandang yang tepat. Sebab, dia punya catatan 1,8 tekel berhasil, 0,2 intersep, dan 1,7 dribel sukses per laga. Atribut ini bisa membantu Kante dalam melakukan tugas-tugas defensif di lini tengah Chelsea.