Takluk di Kandang Sporting, Atletico Tetap Melangkah ke Semifinal

13 April 2018 4:09 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Sporting CP vs Atletico Madrid (Foto: Francisco Leong/AFP)
zoom-in-whitePerbesar
Sporting CP vs Atletico Madrid (Foto: Francisco Leong/AFP)
ADVERTISEMENT
Lawatan ke markas Sporting Clube de Portugal, Stadion Jose Alvalade, Jumat (13/4/2018), tidak berlangsung mudah buat Atletico Madrid. Los Rojiblancos menelan kekalahan 0-1 akibat gol Fredy Montero dalam laga kedua babak perempat final Liga Europa itu.
ADVERTISEMENT
Namun, itu tidak cukup untuk menjegal laju Atletico ke babak semifinal. Mereka menang 2-1 secara agregat berkat hasil 2-0 di Wanda Metropolitano pekan lalu.
***
Atletico hanya melakukan satu perubahan di susunan starter. Vitolo, yang cuma masuk sebagai pengganti pada laga pertama, tampil sejak menit pertama dalam laga ini. Formasi pun tidak berubah, tetap 4-4-2.
Perubahan lebih mencolok terlihat di kubu Sporting. Pelatih Jorge Jesus menerapkan formasi 3-4-2-1 alih-alih 4-2-3-1 yang sempat digunakan pada laga pertama. Untuk mengisi kekosongan yang ditinggalkan Bas Dost karena skors, Jesus pun memasang Fredy Montero sebagai penyerang tunggal.
Lebih banyak pemain di lini tengah membuat Sporting menguasai permainan dengan catatan 56 persen. Ancaman mereka pun tergolong banyak, yaitu 7 berbanding 2 milik Atletico.
ADVERTISEMENT
Maklum saja, permainan Atletico memang tidak berkembang karena kalah duel di lini tengah. Antoine Griezmann dan Diego Costa kekurangan suplai di sektor depan. Saat mendapatkan bola, keduanya pun tidak bisa melakukan kombinasi. Terbukti dengan tidak adanya operan dari Griezmann ke Costa atau sebaliknya sepanjang paruh pertama.
Sebaliknya, pertahanan Atletico sering tertekan akibat permainan cepat Sporting. Begitu pula Jan Oblak yang bekerja keras di bawah mistar. Pemilik nama terakhir sempat menjatuhkan diri demi menghalau bola tembakan Sebastian Coates pada menit ke-12.
Terus ditekan membuat Oblak akhirnya tumbang. Pada menit ke-28, sang kiper gagal menjangkau bola umpan silang yang melaju di atas kepalanya. Di tiang jauh, Montero menanduk bola untuk membuka skor untuk Sporting.
ADVERTISEMENT
Lesakan tersebut membuat publik Stadion Jose Alvalade bergemuruh. Sebab, itu artinya, Sporting tinggal membutuhkan satu gol untuk menyamakan skor agregat dan dua gol guna membalikkan kedudukan.
Namun, hingga babak pertama berakhir, Sporting gagal menambah keunggulan. Skor 1-0 untuk mereka terpampang saat turun minum.
Menyadari Atletico berada dalam bahaya, Diego Simeone langsung melakukan beberapa perubahan di awal babak kedua. Sime Vrsaljko menggantikan Lucas Hernandez di sisi kiri pertahanan, sumber umpan silang yang menjadi gol Sporting. Sementara Costa yang tidak berkutik harus memberikan tempatnya kepada Fernando Torres.
Hasilnya, mulai muncul kombinasi di lini depan Atletico. Griezmann sempat melepaskan umpan terobosan kepada Torres yang berdiri bebas pada menit ke-63. Untung buat Sporting, Coates datang mengadang upaya eks striker AC Milan dan Liverpool itu.
ADVERTISEMENT
Dua menit setelahnya, Sporting balik mengancam via tembakan terukur dari Montero. Oblak masih mampu menepis bola sehingga keunggulan Atletico secara agregat terjaga.
Aksi heroik tidak cuma diperagakan Oblak, tetapi juga Rui Patricio di bawah mistar Sporting. Pemilik nama terakhir sukses menggagalkan upaya Griezmann, yang berdiri tanpa kawalan setelah menerima umpan terobosan, delapan menit menjelang waktu normal berakhir.
Segala upaya kedua tim di sisa waktu tidak membuahkan hasil. Alhasil, laga ditutup dengan skor 1-0 buat kemenangan tuan rumah dan tiket semifinal menjadi milik tim tamu.