Taklukkan Southampton, Spurs Kembali Tembus Posisi Tiga Besar

6 Desember 2018 5:01 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Para pemain Spurs merayakan gol. (Foto: Reuters/Andrew Couldridge)
zoom-in-whitePerbesar
Para pemain Spurs merayakan gol. (Foto: Reuters/Andrew Couldridge)
ADVERTISEMENT
Tottenham Hotspur berhasil menang. Menjamu Southampton di Stadion Wembley, Kamis (6/12/2018) dini hari WIB dalam pekan 15 Premier League musim 2018/19, mereka sukses meraih kemenangan dengan skor 3-1. Harry Kane, Lucas Moura, dan Son Heung-min menjadi penyumbang gol bagi Spurs di laga ini.
ADVERTISEMENT
Berkat kemenangan ini, Tottenham sukses naik ke peringkat ketiga klasemen sementara Premier League dengan raihan 33 poin. Southampton sendiri belum beranjak dari zona degradasi (peringkat 18) dengan torehan 9 poin.
***
Dalam pertandingan ini, Tottenham Hotspur selaku tuan rumah menurunkan hampir semua pemain intinya. Minus Dele Alli, lini serang diserahkan kepada Christian Eriksen, Son Heung-min, dan Harry Kane. Harry Winks dan Eric Dier mengisi posisi di lini tengah, melapis pertahanan yayng dipimpin duet Juan Foyth dan Toby Alderweireld.
Di sisi lain, Southampton yang baru saja berganti pelatih juga menurunkan para pemain inti mereka. Manolo Gabbiadini menjadi penyerang tunggal, diapit oleh Stuart Armstrong, James Ward-Prowse, dan Nathan Redmond di lini kedua. Pierre-Emile Hoejbjerg dan Steven Davis mengisi lini tengah, sedangkan komando di lini pertahanan diserahkan kepada Jack Stephens dan Maya Yoshida.
ADVERTISEMENT
Sejak babak pertama dimulai, Tottenham Hotspur yang bermain di hadapan para pendukungnya sendiri mampu menunjukkan performa impresif. Menghadapi Southampton yang baru saja menahan Manchester United akhir pekan kemarin, Spurs bermain seperti yang biasa mereka lakukan: mengandalkan umpan-umpan pendek, dipadukan dengan kecepatan para pemainnya.
Hasilnya, pada menit 9, Spurs sudah mampu membuka keunggulan. Sepakan penjuru Eriksen berhasil dimanfaatkan dengan apik oleh Kane yang menunggu di dalam kotak penalti. Skor berubah 1-0 untuk keunggulan Tottenham.
Setelah unggul, Tottenham tetap menguasai jalannya laga. Di kala bertahan, mereka menekan para pemain Southampton yang sedang menguasai bola. Tidak tanggung-tanggung, dua sampai tiga pemain Spurs langsung mengerubungi pemain Southampton yang menguasai bola. Southampton kesulitan mengembangkan permainan dengan model pertahanan Spurs yang seperti ini.
ADVERTISEMENT
Di sisi lain, Spurs tetap konsisten menekan Southampton. Total 6 tembakan yang mereka lepaskan, berbanding 1 milik Southampton, menunjukkan dominasi mereka di laga ini. Dominasi itu makin terasa ketika dari segi penguasaan bola, Tottenham unggul atas Southampton dengan persentase 60% berbanding 40%.
Terus menekan, sampai babak pertama, belum ada lagi gol tambahan tercipta. Skor masih 1-0 untuk keunggulan Tottenham Hotspur di babak pertama ini.
Masuk babak kedua, Tottenham masih memegang kendali permainan. Lewat variasi umpan pendek dan juga kecepatan para pemainnya, Spurs mengancam lini pertahanan Southampton. Berbeda dengan babak pertama, Southampton kini lebih gagap dalam mengadang serangan Spurs.
Hasilnya, Tottenham pun berhasil menambah keunggulan mereka di babak kedua ini. Pada menit 51, berawal dari situasi sepak pojok, Lucas Moura berhasil membobol gawang Southampton yang dikawal Alex McCarthy. Selang empat menit kemudian, kerja sama apik Son dan Kane berbuah gol lagi bagi Spurs lewat usaha dari Son. Skor berubah 3-0 untuk keunggulan Tottenham.
ADVERTISEMENT
Tertinggal 0-3, Southampton bukannya tidak berusaha untuk mengejar ketertinggalan. Mereka sampai memasukkan Charlie Austin dan Mohamed Elyounoussi untuk menambah daya dobrak di lini serang. Namun upaya mereka untuk memperkecil ketertinggalan ini selalu gagal, karena lini depan mereka memang tidak bekerja sebagai tim untuk mendobrak pertahanan Spurs.
Untuk menjaga keunggulan mereka, Spurs juga tidak tinggal diam. Mereka memasukkan Moussa Sissoko, Dele Alli, serta Oliver Skipp untuk menjaga keseimbangan permainan. Tekanan Spurs tetap terjaga, dan hal itu menyulitkan Southampton dalam upaya mereka membobol gawang Tottenham Hotspur.
Di menit akhir babak kedua, tepatnya pada menit 90+2, Southampton akhirnya berhasil memperkecil ketertinggalan lewat sepakan Austin. Namun, semua sudah terlambat. Skor 3-1 menjadi skor kemenangan Tottenham Hotspur di pertandingan ini.
ADVERTISEMENT