Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 ยฉ PT Dynamo Media Network
Version 1.95.1
5 Kesalahan yang Harus Dihindari agar Teflon Tak Cepat Terkelupas
27 November 2018 12:04 WIB
Diperbarui 14 Maret 2019 21:04 WIB
ADVERTISEMENT
Wajan anti lengket, atau teflon jadi salah satu peralatan masak yang sering diandalkan untuk menggoreng, bahkan merebus makanan. Tak hanya multi fungsi, teflon juga dilengkapi lapisan anti lengket yang mencegah bahan makanan melekat di permukaannya.
ADVERTISEMENT
Dengan adanya lapisan anti lengket tersebut, kita bisa membersihkannya dengan lebih mudah, mengingat tekstur permukaannya yang licin sehingga tak perlu repot-repot menyikatnya untuk menyingkirkan sisa masakan.
Meski demikian, penggunaannya pun tak boleh sembarangan, lho. Lapisan anti lengket pada teflon bisa mudah rusak bila digunakan dengan cara yang salah. Bukannya memberi kemudahan dalam memasak, wajan anti lengket yang terkelupas justru bisa memicu penggunaan minyak yang lebih banyak, bahkan bisa mengancam kesehatan.
Lantas, bagaimana seharusnya kita menggunakan wajan anti lengket supaya bisa tahan lama dan tak terkelupas? Dilansir The Kitchn, berikut lima kesalahan yang sebaiknya dihindari saat memasak menggunakan teflon:
1. Memasak dengan suhu tinggi
Bila memasak dengan teflon, sebaiknya hindari menggunakan api besar. Paparan suhu tinggi akan merusak lapisan anti lengket pada teflon. Selain itu, memasak dengan suhu yang terlalu panas juga dapat menyebabkan pelepasan uap yang tak sehat dan berpotensi mengandung racun. Karenanya, usahakan untuk selalu menggunakan api kecil atau sedang, saat memasak menggunakan teflon.
ADVERTISEMENT
2. Tidak menggunakan minyak saat menggoreng
Walau telah memiliki lapisan anti lengket, namun bukan berarti kita bisa memasak--apalagi menggoreng makanan tanpa menggunakan minyak goreng. Menggoreng makanan tanpa minyak tetap akan membuatnya menempel pada permukaan teflon. Selain itu, dengan mengoleskan minyak goreng, lapisan anti lengket pada teflon juga akan lebih tahan lama.
Oleskan sedikit minyak ke seluruh permukaan teflon yang sudah benar-benar kering sebelum digunakan. Bila ingin menggoreng dengan teknik deep-fry, tinggal tambahkan lagi cairan minyak goreng hingga memenuhi teflon.
3. Menggoreskan benda tajam ke permukaan teflon
Sebagian besar dari kita mungkin pernah menggoreskan benda tajam ke permukaan teflon, entah itu pisau untuk membersihkan sisa makanan yang menempel di teflon, atau menggunakan spatula besi untuk menumis makanan. Bila ingin lapisan anti lengket di teflonmu tahan lama, sebaiknya jangan gunakan benda-benda tersebut untuk menyentuh permukaan teflon.
ADVERTISEMENT
Benda tajam dapat menggores lapisan anti lengket pada peralatan masak dengan lapisan anti lengket dan merusaknya, menyebabkan makanan yang kita masak terkontaminasi dengan bahan kimia yang terkandung dalam bahan pelapis tersebut.
Kamu bisa mengganti spatula besi dengan sendok berbahan kayu atau silikon, dan membersihkan sisa makanan yang menempel di teflon dengan sikat atau spons halus.
4. Mencuci teflon dengan mesin pencuci piring
Meski wajan anti lengket diklaim aman untuk dicuci menggunakan mesin, namun air yang sangat panas dan sabun cuci yang bertekstur kasar dapat merusak permukaan teflon. Bila terus menerus dicuci menggunakan mesin, lapisan anti lengket pada teflon akan terkelupas. Karenanya, sebaiknya cucilah peralatan masak tersebut secara manual.
5. Langsung mencucinya saat masih panas
Saat sedang terburu-buru, kita cenderung akan langsung mencuci peralatan masak kita--tak terkecuali teflon usai menggunakannya, meski permukaannya masih panas sekalipun. Kebiasaan ini rupanya bisa membuat lapisan anti lengketnya menjadi terkelupas, karena adanya perbedaan suhu antara teflon yang masih panas, dengan air kran yang dingin. Maka sebaiknya, ketika seusai dipakai diamkan teflon terlebih dahulu hingga suhu panasnya turun kemudian barulah mencucinya.
ADVERTISEMENT