7 Restoran yang Tawarkan Makanan Halal di Seoul

5 April 2019 15:22 WIB
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
ilustrasi makanan Korea Selatan Foto: Pixabay
zoom-in-whitePerbesar
ilustrasi makanan Korea Selatan Foto: Pixabay
ADVERTISEMENT
Apapun yang berhubungan dengan Korea Selatan memang selalu menarik perhatian. Apalagi setelah meroketnya demam hallyu atau budaya pop Korea Selatan, Negeri Gingseng ini kini jadi salah satu destinasi favorit untuk berlibur.
ADVERTISEMENT
Namun bagi wisatawan Muslim, pilihan makanan jadi salah satu permasalahan yang sering dijumpai saat melancong ke Korea Selatan. Ya, negara K-Pop ini memang punya banyak hidangan yang terbuat dari bahan-bahan tidak halal seperti daging babi.
Tak perlu pusing, demi menggaet wisatawan Muslim, pemerintah Korea Selatan kini tengah gencar mempromosikan wisata halal terutama dari segi kulinernya. Bagi kamu yang ingin mencari sajian tradisional halal, dilansir Visit Korea, berikut lima restoran Seoul yang sajikan hidangan tradisional halal.
1. Ilji Hanbang Samgye-tang
Ilji Hanbang Samgye-tang merupakan salah satu restoran halal yang cukup populer di kalangan wisatawan Muslim. Sesuai namanya, restoran yang berada di belakang Hotel Sejong, Seoul ini terkenal dengan sajian samgyetang atau sup ayam gingseng yang menyehatkan.
ADVERTISEMENT
Di menu andalannya ini, Ilji Hanbang Samgyetang menggunakan 16 jenis tanaman herbal yang membuat rasanya semakin dan segar. Selain menu samgyetang biasa, ada juga samgyetang yang terbuat dari campuran bubuk kari yang membuat rasanya lebih pekat. Di jual dengan harga sekitar 13,000-15,000 won per porsinya, setiap menu di Ilji Hanbang Samgyetang disajikan lengkap dengan minuman tradisional bersertifikat halal.
Alamat: 48, Myeongdong 8ga-gil, Jung-gu, Seoul, Korea Selatan
2. EID Halal Korean Food
Di dekat masjid tertua di Korea, Seoul Central Mosque, kamu bisa menemukan banyak restoran bersertifikat halal. Salah satunya EID Halal Korean Food.
Dikelola oleh keluarga Muslim asli Korea, restoran ini terkenal dengan aneka sajiannya yang bercita rasa asli dan autentik. Saat ke sini, cobalah beberapa menu andalan EID Halal Korean Food; seperti bibimbap, bulgogi, dan banchan atau aneka lauk pendamping yang disajikan dalam porsi kecil. Seluruh hidangan dijual mulai 8,000-1,000 won per porsinya.
ADVERTISEMENT
Alamat: 67 Usadan-ro 10-gil, Hannam-dong, Yongsan-gu, Seoul, Korea Selatan
3. Halal Kitchen Korea
Setelah puas mengitari desa tradisional Bukchon Hanok Village, tak ada salahnya sempatkan waktu untuk bersantap makan di Halal Kitchen Korea. Menyajikan paket lengkap; mulai dari suasana klasik ala Dinasti Joseon yang indah hingga hidangan autentik Korea, tak heran restoran ini begitu populer di kalangan pelancong Muslim.
Di sini, pengunjung bisa mencicipi beberapa hidangan andalan; seperti bulgogi, bibimbap yang disajikan dengan zucchini, jamur, wortel, dan telur serta dak-galbi atau ayam goreng asam manis Korea. Buka setiap hari mulai pukul 11.00-21.00 waktu setempat, seluruh hidangan restoran ini dibanderol dengan harga mulai 5,000-25,000 won per porsinya.
Alamat: 86-2 Samcheong-ro, Samcheong-dong, Jongno-gu, Seoul, Korea Selatan
ADVERTISEMENT
4. Makan Restaurant
Ingin menyantap hidangan autentik Korea tanpa khawatir dengan kehalalannya? Makan Restaurant bisa menjadi salah satu pilihan tepat.
Terletak di deretan restoran halal tak jauh dari Seoul Central Mosque, kamu bisa menyantap aneka sajian tradisional populer; seperti bulgogi, tteokgalbi atau iga bakar, hingga samgyetang yang ampuh hangatkan badan.
Menariknya, pelayan restoran juga bisa berbicara dalam bahasa Melayu dan Indonesia, lho. Jadi tak perlu khawatir untuk memesan maupun bertanya tentang hidangan di Makan Restaurant.
Alamat: 52, Usadan-ro 10-gil, Yongsan-gu, Seoul, Korea Selatan
5. Yang Good BBQ
Melancong ke Korea Selatan tak lengkap rasanya bila belum mencoba barbequenya. Nah, Yang Good BBQ bisa jadi pilihan bila ingin mencari barbeque halal di Seoul.
ADVERTISEMENT
Berada di kawasan Gangnam, seluruh menu di restoran ini menggunakan daging bersertifikat halal yang diimpor langsung dari Australia. Disajikan dengan bumbu-bumbu khas Korea, rasa autentik ala barbeque Negeri Gingseng tetap terasa meskipun menggunakan daging halal.
Namun kamu harus sedikit berhati-hati dalam memilih minumannya karena restoran ini masih menyediakan minuman beralkohol seperti bir dan soju.
Alamat: 15, Nonhyeon-ro 95-gil, Gangnam-gu, Seoul, Korea Selatan
6. Osegyehyang
Tak hanya ramah bagi pengunjung Muslim, Osegyehyang juga bisa menjadi alternatif restoran bagi kamu para vegetarian. Ya, seluruh menu daging di sini diganti dengan bahan pengganti daging yang terbuat dari kacang.
Beberapa menu andalan yang bisa kamu cicipi adalah ttukbulgui atau daging yang dimasak dengan wadah batu, kongkatsu atau katsu vegetarian dari kedelai, hingga jajangmyeon atau mi hitam Korea. Tertarik? Seluruh hidangan dijual dengan harga sekitar 9,000-12,000 won yang bisa disantap bersama minuman tradisional Korea bersertifikat halal.
ADVERTISEMENT
Alamat: 14-5, Insandong 12-gil, Jongno-gu, Seoul, Korea Selatan
7. Choonja Daegutang
Choonja Daegutang merupakan sebuah restoran di dekat Stasiun Hongdae yang menyediakan menu serba ikan sebagai andalannya. Mulai dari daegutang atau sup ikan kod, daegu-jim yaitu ikan kod yang dikukus dengan saus kedelai, dan beberapa menu ikan lainnya.
Porsinya pun cukup besar, jadi cocok disantap beramai-ramai setelah puas mengitari kota Seoul. Dijual dengan harga mulai 7,000-43,000 won, setiap pembelian menu di Chooja Daegutang, pengunjung bisa mendapatkan egg roll dan minuman halal secara cuma-cuma.
Alamat: 50, World Cup buk-ro 1-gil, Mapo-gu, Seoul, Korea Selatan